Suara.com - Bank Indonesia membantah kabar merilis uang pecahan Rp100 ribu dengan nomor seri istimewa yang dicetak khusus untuk pernikahan anak Presiden Jokowi, Kaesang dan Erina Gudono.
Melalui keterangan resminya, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Erwin Haryono menegaskan, Bank Indonesia tidak mencetak uang khusus untuk mahar Kaesang melainkan hanya membantu pasangan tersebut dengan mencari nomor seri terkait yang sudah tersimpan di penyimpanan.
"BI tidak secara khusus melakukan pencetakan uang yang menjadi mahar pernikahan tersebut," kata Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan resminya, Jumat (16/12/2022).
Lebih jauh, ia menjelaskan, saat mencetak dan memberikan nomor seri untuk uang kertas, BI memiliki nomor seri khusus sehingga tidak ada nomor seri ganda.
BI juga menggunakan nomor seri dengan pola kombinasi berurutan alias aritmetik mengikuti urutan huruf dan angka.
"Uang Rupiah yang telah dicetak tersebut, selanjutnya disimpan di khazanah Bank Indonesia untuk menjadi persediaan uang nasional dan memenuhi kebutuhan layanan kas," ujar dia.
Selain itu, Bank Indonesia juga berwenang merilis dan mengedarkan uang Rupiah dengan nomor seri yang masih tersumpan di khazanah sesuai kebutuhan atau adanya event-event tertentu.
Hal ini bertujuan menarik perhatian masyarakat guna mengenalkan uang Rupiah selaku simbol kedaulatan negara sekaligus representasi keluhuran budaya bangsa, seperti kampanye Cinta, Bangga, Paham Rupiah.
Sebelumnya, pernikahan Kaesang dan Erina mencuri perhatian lantaran mewahnya resespsi hingga mahar yang diberikan.
Sejumlah warganet menilai nominal mahar tersebut cukup terjangkau bagi anak presiden. Namun, belakangan terungkap tiga lembar uang Rp100 ribu itu memiliki kode seri unik di dalamnya.
Salah satu pecahan uang itu memiliki nomor seri KSE101222, yang diduga singkatan dari Kaesang dan Erina serta tanggal pernikahan keduanya.
Sementara, dua lembar uang lainnya yaitu ESG111296 dan KSP251294 memperlihatkan inisial kedua mempelai dan tanggal lahirnya.
Berita Terkait
-
Bikin Mellow! SBY Kondangan Sendirian di Nikahan Kaesang dan Erina, Netizen Rindukan Sosok Ani Yudhoyono
-
Kritik BI yang Cetak Uang Mahar Kaesang, Rocky Gerung: Kalau Habib Rizieq Minta Seri HRS 212 Mau Dicetak Nggak Tuh?
-
Dikenal Sebagai Perusuh, Erina Gudono Ungkap Tugas Al Nahyan Keponakan Kaesang Pangarep Selama Acara Pernikahan
-
Jadi Doa, Ternyata Adik Erina Gudono Sempet Ngetweet Begini saat Kakaknya dan Kaesang Pangarep Belum Saling Kenal
-
Uang Mahar Kaesang Erina Bernomor Seri Unik, Bisa Pesan di Bank Indonesia?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran