Suara.com - Aplikasi jual-beli emas Tamasia ramai diperbincangkan warganet. Di Twitter, para pengguna mengeluhkan profil Tamasia yang sudah tak bisa diakses sejak awal tahun. Bukan itu saja, sistem dalam aplikasi ini meminta para pengguna untuk melakukan penjualan emas paling lambat 15 Februari 2023.
Bukan itu saja, pengguna bahkan merugi dalam penjualan emasnya. Akun @adrsbg mengunggah cuitan di Twitter bahwa harga jual emas pada 16 Januari 2023 hanya Rp800.000 per gram, sementara harga belinya Rp880.088 per gram. Harga ini jauh di bawah emas Antam yang harga jual dan belinya di atas Rp1 juta.
Perusahaan beralasan mereka juga akan mengubah model bisnis menjadi pembelian logam mulia atau tamagold atau emas fisik melalui media online yang akan sampai di tangan pelanggan setelah proses pembelian terjadi.
Saat Suara melakukan pengecekan pada website resmi perusahaan Tamasia.co.id Rabu (18/01/2023), website tersebut tidak bisa diakses. Namun, berdasarkan akun Linkedin perusahaan, diketahui profil Tamasia merupakan platform emas fisik terbesar di Indonesia. Aplikasi ini bernaung di bawah PT Tamasia Global Sharia.
Tamasia didirikan pada 19 Mei 2017 dengan mengedepankan prinsip profesionalisme, transparansi, dan kepercayaan. Perusahaan juga menyebut diri mereka memiliki budaya yang menyenangkan, kolaboratif, dan terbuka.
Sayangnya data perusahaan tak ditemukan dalam situs Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi atau Bappebti. Faktor ini bisa menjadi lampu merah pagi para calon investor yang ingin menggunakan jasa perusahaan untuk berinvestasi.
Di samping itu, Tamasia juga memiliki layanan proses cetak emas digital menjadi batangan. Tarifnya Rp300.000 per gram. Biaya ini sangat mahal dibandingkan dengan jenis emas yang lain.
Melansir situs Pegadaian, cetak emas UBS hanya dibanderol Rp80.000 per gram dan Antam hanya Rp120.000 per gram.
Investasi emas memang menjadi favorit banyak kalangan lantaran harga emas yang cenderung naik dan lebih tahan terhadap resesi. Investasi emas juga lebih mudah diuangkan jika dibandingkan dengan pembelian properti atau saham.
Kemudahan lain sejak era digital, beberapa perusahaan bahkan menyediakan layanan investasi secara daring dengan modal minim mulai Rp50.000-an saja. Hal ini tentu berbeda dengan pembelian emas batangan yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah per gram.
Dengan segala kemudahan ini, tak heran jika emas menjadi instrumen investasi favorit. Hanya saja calon investor perlu jeli dalam memilih penyedia layanan investasinya. Jangan sampai terjebak kasus-kasus penipuan atau investasi bodong. Berhati-hati pula dengan perusahaan yang tiba-tiba bisa tutup seperti Tamasia.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Antam Bina Nelayan di Konawe Utara untuk Tingkatkan Pendapatan Sekaligus Lestarikan Ekosistem Bawah Laut
-
Dodi Martimbang Ternyata Telah Di-PHK Oleh Antam Sejak 2019
-
Antam Dukung KPK Selesaikan Proses Hukum Pengolahan Anoda Logam
-
Profil Dodi Martimbang, Bos Antam Ditangkap KPK Terkait Kasus Korupsi Rp 100 Milyar
-
KPK Bakal Tersangkakan Lagi Direktur PT Loco Montrado Terkait Dugaan Korupsi Antam Rugikan Negara Rp 100 M
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
NWP Property Operasikan PLTS Atap di Empat Pusat Perbelanjaan
-
Pemerintah Mau Guyur Dana Rp 6 Miliar Buat Hidupkan Industri Tekstil
-
Tata Kelola Jadi Kunci Kepercayaan di Ekosistem Venture Capital
-
Pelaku Industri Keluhkan Kuota PLTS Atap Masih Jadi Hambatan
-
Shell, BP dan Vivo Diminta Bernegosiasi dengan Pertamina untuk Beli Solar
-
ESDM Beberkan Sosok Perusahaan Pemenang Tender Pembangunan WKP Telaga Ranu
-
CEO Danantara: 1.320 Huntara Bakal Diserahkan ke Korban Banjir Sumatera Besok
-
Perusahaan Dompet Digital Mulai Sasar Segmen Olah Raga
-
Pemerintah Buka Seluasnya Akses Pasar Ekspor untuk Redam Gejolak Ekonomi Global
-
Menko Airlangga Sebut Presiden Lebih Pilih Terapkan B40 Tahun Ini