Suara.com - Surat Ijin Mengemudi menjadi salah satu dokumen wajib yang harus dimiliki oleh pengemudi kendaraan bermotor, sesuai dengan kendaraan yang dikendarainya. Di Indonesia sendiri, masa berlaku SIM adalah 5 tahun. Tapi tahukah Anda daftar negara yang terapkan SIM seumur hidup?
Beberapa negara sebenarnya sudah menerapkan peraturan untuk masa berlaku SIM bagi warga negaranya. Meski tidak secara harfiah menyatakan seumur hidup, namun masa berlakunya cukup panjang jika dibandingkan dengan SIM di Indonesia.
Lalu negara mana saja yang memberikan masa berlaku paling panjang untuk SIM?
1. Inggris
Menjadi salah satu negara yang memberikan masa berlaku paling panjang untuk dokumen mengemudi bagi warganya, SIM di Inggris memiliki masa berlaku hingga pemegangnya berusia 70 tahun.
Sistem pembaruan data yang diterapkan adalah setiap 10 tahun sekali, dengan pembaruan foto terbaru. Cukup menarik untuk dipraktekkan ya? Meski demikian biaya denda yang diterapkan cukup besar jika warganya lalai dengan pembaruan ini, yakni hampir Rp20.000.000.
2. Beberapa Negara Bagian di Amerika Serikat
Beberapa negara bagian memiliki masa berlaku SIM hingga pemegangnya berusia 65 tahun. Hal ini berlaku di negara bagian Arizona. Lalu bagaimana jika pemegang SIM masih ingin berkendara setelah melampaui usia tersebut?
Jika masih ingin berkendara, maka pemilik SIM harus memperbarui SIM-nya 5 tahun sekali. Penting diperhatikan hingga usia 65 tahun ini, pemegang SIM harus melakukan update foto 12 tahun sekali.
3. Singapura
Di Asia Tenggara juga terdapat negara yang memberlakukan SIM hingga usia cukup senior, 65 tahun. Negara ini adalah Singapura. Pemegang SIM di negara ini tidak perlu memperbarui SIM hingga mereka berusia 65 tahun.
Ketentuan umumnya hanyalah selama tiga tahun sekali harus dilakukan update data yang dilakukan oleh setiap pemegang SIM negara tersebut.
4. India
Selanjutnya adalah negara India, yang memberlakukan masa berlaku SIM hingga 15 tahun. Meski tidak berlaku selamanya atau sepanjang negara-negara sebelumnya, namun 15 tahun tetap saja merupakan batas waktu yang cukup panjang.
Untuk melakukan pembaruan masa berlaku SIM, pemegang SIM di India juga tidak perlu melakukan ujian. Hanya syaratnya adalah memasang foto dan alamat terkini.
Berita Terkait
-
Di RI Baru Ramai, Ternyata Singapura Telah Terapkan SIM Seumur Hidup
-
Komisi III DPR Sodorkan Bukti Nyata Perpanjangan SIM Bukan Bagian dari Pelayanan Wajib yang Diberikan Negara ke Rakyat
-
Kemenkeu Hitung Rp650 M Hilang Jika SIM Berlaku Seumur hidup, Benny Harman: Bukti Nyata Memang Perpanjangan SIM Itu Adalah Instrumen Utama untuk Cari
-
Polisi Bisa Kehilangan Rp650 Miliar Bila SIM Berlaku Seumur Hidup
-
Komisi III Tidak Habis Pikir dengan Klaim Kemenkeu Bahwa Negara Kehilangan Rp650 M Jika SIM Berlaku Seumur Hidup
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba