Suara.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir membuat gebrakan baru di era kepengurusannya dengan mendatangkan konsultan pelatih anyar berkebangsaan Jerman. Sosok pelatih itu bernama Frank Wormuth.
Nantinya, Frank Wormuth akan dilibatkan menjadi konsultan tim pelatih Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023 yang berlangsung di Indonesia. Kepastian itu disampaikan langsung Erick Thohir.
Erick Thohir tak main-main dengan perekrutan itu dan akan menjadi awal keinginannya untuk membentuk sekaligus mendesain pola dan strategi karakter Sepak Bola Indonesia di masa depan.
"Kami sudah menetapkan Frank Wormuth menjadi konsultan pelatih yang akan mendampingi Coach Bima Sakti," ujar Erick Thohir dikutip Senin, (24/7/2023).
Dalam kontrak selama empat bulan, Frank akan melakukan pentahapan untuk membangun tim U-17 agar siap bersaing dengan 24 negara lainnya di Piala Dunia U-17 pada November - 2 Desember.
Mulai dari analisis SWOT untuk membentuk tim kepelatihan dan staf yang solid, mempersiapkan modul-modul kepelatihan, pemaparan hingga implementasi program, serta melakukan pengawasan dan evaluasi atas modul yang dijalankan tim pelatih U-17.
"Kontrak pertama ini untuk jangka waktu 4 bulan hingga ajang Piala Dunia U17 2023. Kita akan melihat, bagaimana kolaborasi keduanya dalam membangun Timnas Garuda Muda ini," ucapnya.
Diharapkan, Frank Wormuth dapat meningkatkan kualitas dan strategi permainan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Sebab, pria 62 tahun ini berpengalaman menangani tim muda.
Jejak karir terakhir Frank Wormuth yang terakhir menukangi FC Groningen, di Liga 1 Belanda.
Baca Juga: Enam BUMN Predikat LHKPN Terburuk, KPK Colek Erick Tohir: Tolong Disampaikan...
Ia pernah menjabat sebagai pelatih Timnas Jerman U-20 pada 2010-2016. Erick Thohir berharap, penunjukan ini sebagai awal dari membangun karakter sepakbola Indonesia di masa depan.
Pria yang menjabat sebagai Menteri BUMN itu menambahkan dirinya percaya kualitas dan relasi yang dimiliki Frank Wormuth akan menjadi keuntungan bagi Timnas Indonesia kedepannya.
"Penunjukan Frank juga didasari rencana kamp pelatihan dan try out ke Jerman yang dimulai September hingga Oktober nanti," harap Erick Thohir.
"Saya percaya jaringan yang dimiliki Frank di Jerman akan banyak membantu pematangan timnas dan juga tim pelatih," tambahnya.
Pengamat bola nasional Rikki A. Daulay menilai Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah melakukan gebrakan baru dengan menunjuk mantan pelatih Timnas Jerman U-20 Frank Wotmuth sebagai direktur teknik PSSI dan konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17.
Daulay menilai keputusan Erick Thohir itu sangat tepat, karena dia (Frank Wormuth) akan membawa squad Garuda muda memiliki aroma bermain khas Jerman, sekaligus bisa memberikan masukan kepada pelatih Timnas U-17 Bima Sakti.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Nego Alot, SPBU Vivo Dekati Kesepakatan Beli BBM 100 Ribu Barel dari Pertamina
-
100.565 Rekening Telah Diblokir Terkait Penipuan, Total Kerugian Masyarakat Capai Rp 7,5 Triliun
-
Bos Pertamina Patra Niaga Cek Kualitas BBM di Yogyakarta, Begini Hasilnya
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
ESDM: Meski Sudah Diuji BBM Bobibos Belum Tersertifikasi
-
Pupuk Indonesia Akan Revitalisasi 7 Pabrik Pupuk Tua, Cegah Pemborosan
-
Menteri Bahlil Kebut 18 Proyek Hilirisasi Energi, Target 2026 Jalan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Bank Indonesia Siaga Jaga Rupiah, Pelemahan Bersifat Temporer
-
Industri Pindar Lokal Cari Pendanaan Investor ke Hong Kong