Suara.com - Bekas Gubernur Jawa Tengah yang kini dicalonkan sebagai presiden oleh PDIP, Ganjar Pranowo membikin kontroversi. Ganjar Pranowo muncul dalam tayangan adzan Maghrib di televisi.
Daftar TV yang tayangkan adzan Ganjar ini pun disurati oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Stasiun TV tersebut adalah RCTI yang merupakan bagian dari MNC Group.
Perusahaan media tersebut diketahui dimiliki oleh Ketua Umum Perindo, Hary Tanoesoedibjo. Dengan demikian, tidak menutup kemungkinan, adzan yang menampilkan Ganjar akan muncul di stasiun televisi lain milik MNC Group. Pada Juni 2023 lalu, Perindo secara resmi mendeklarasikan diri akan mendukung Ganjar Pranowo dalam kontestasi politik 2024.
Dalam tayangan adzan tersebut, Ganjar terlihat dalam satu adegan sholat dengan mengenakan baju putih, kopyah hitam, serta sarung batik. Dia tampak berbaur dengan jemaah lain.
"Kami minta segera klarifikasi Lembaga Penyiaran yang menayangkan (video adzan Ganjar). Kami sudah mengirimkan surat tinggal nunggu respons dari pihak lembaga penyiaran," ujar Komisioner bidang Pengawasan Isi Siaran KPI Aliyah pada Sabtu (9/9/2023).
Namun pihak KPI belum bisa memastikan potensi pelanggaran yang dilakukan stasiun televisi dengan tayangan azan Ganjar tersebut. KPI menegaskan pihaknya tengah melakukan pengkajian.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto menyebut kemunculan Ganjar dalam video adzan bukan bagian dari politik identitas. Hal itu karena Ganjar memang benar-benar dinilai sebagai sosok religius.
"Bukan (politik identitas), karena dari sisi Pak Ganjar Pranowo merupakan sosok yang religius, religiusitasnya tidak dibuat-buat," ucap Hasto di Jakarta pada Sabtu (9/9/2023).
Hasto menilai ajakan Ganjar pada masyarakat untuk taat beribadah merupakan hal positif. Oleh karenanya Hasto meminta tampilan spiritualitas tak langsung dikaitkan dengan politik identitas. "Jangan menampilkan identitas yang menunjukkan spritualitas sebagai bangsa lalu dikatakan politik identitas," tegas Hasto.
Hasto bahkan mengklaim religiusitas Ganjar tak perlu diragukan karena terlihat dari pribadinya yang rajin beribadah dan santun. Selain itu menurut Hasto, religiusitas juga terlihat dari keluarga Ganjar dan istrinya Siti Atiqah yang berasal kalangan pesantren.
"Ganjar dan istrinya Siti Atiqah menampilkan kehidupan spritualitas yang mencerminkan sebagai manusia yang bertakwa pada Tuhan, bukan sesuatu yang dibuat-buat. Sosok Ganjar yang rajin beribadah, baik, santun, merakyat itu tidak dibuat-buat. Itu sesuatu original dari Pak Ganjar Pranowo," ucap Hasto.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Bentak Kader PDIP Gegara Bendera, Ketua DPC Gerindra Kota Semarang Joko Santoso Resmi Dipecat!
-
Heboh Dukungan Legenda Persib untuk Ganjar Pranowo, Ketua PDIP Jabar Klaim Seperti Ini
-
Hasto: PDIP Bangun Kantor di Daerah Terinspirasi Dari Museum SBY-ANI
-
Golkar Tak Larang Ridwan Kamil Jadi Cawapres Ganjar, Begini Respons Sekjen PDIP
-
Sebut Eks Wakapolri Gatot Eddy Bakal Menangkan Ganjar, Hasto PDIP Sindir Tim Kampanye Capres Lain Dibentuk Pakai Bujukan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Kasus Timothy Ronald dan Dugaan Penipuan Kripto MANTA Network
-
Target Lifting Minyak Pertamina di 2025 Terlampaui, Pakar Bilang Begini
-
Harga Saham RMKE Ditarget 10.000, Ini Profil Pemiliknya
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan