Suara.com - PT KAI (Persero) akan menerapkan Berhenti Luar Biasa (BLB) pada hari ini, Minggu (5/11/2023) dampak kepadatan lalu lintas akibat aksi massa di sekitar Gambir. Keputusan ini diambil sebagai tindakan antisipatif untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan akses ke Stasiun Gambir.
Massa kabarnya gelar aksi bela Palestina di sekitar Monas, Jakarta, pada hari Minggu (4/11/2023) besok. Aksi tersebut direncanakan berlangsung dari pukul 06.00 hingga 10.00 WIB.
PT KAI dalam unggahan 'KAI Update' di akun resmi PT KAI pada Sabtu malam (4/11/2023) menyebutkan bahwa sejumlah kereta api akan mengalami Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara. Penumpang dari kereta tersebut dapat naik di Stasiun Jatinegara dengan tetap mengacu pada jadwal yang tertera di tiket mereka.
Berikut adalah daftar kereta keberangkatan dari Stasiun Gambir yang akan mengalami Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara besok:
- KA Argo Semeru (KA 18), rute Gambir-Surabaya Gubeng, berangkat pukul 06.20 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 38), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 06.30 WIB.
- KA Argo Muria (KA 14), rute Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng, berangkat pukul 07.00 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 52), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 07.25 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 34), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 08.05 WIB.
- KA Argo Bromo Anggrek (KA 2), rute Gambir-Surabaya Pasarturi, berangkat pukul 08.20 WIB.
- KA Argo Cheribon (KA 26), rute Gambir-Tegal, berangkat pukul 08.30 WIB.
- KA Taksaka (KA 68), rute Gambir-Yogyakarta, berangkat pukul 09.20 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 44), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 09.30 WIB.
- KA Argo Cheribon (KA 22), rute Gambir-Cirebon, berangkat pukul 10.10 WIB.
- KA Sembrani (KA 62), rute Gambir-Surabaya Pasarturi, berangkat pukul 09.50 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 48), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 12.30 WIB.
- KA Argo Parahyangan (KA 50), rute Gambir-Bandung, berangkat pukul 13.10 WIB.
PT KAI menyebut, pengalihan ini hanya berlaku untuk penumpang yang memiliki tiket perjalanan dari Stasiun Gambir. Meskipun keberangkatan awal KA Argo Parahyangan (38) tetap dari Stasiun Gambir, namun karena aksi massa di Stasiun Gambir, KA tersebut akan mengalami Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara.
Railmin juga menyarankan calon penumpang yang tetap ingin berangkat dari Stasiun Gambir untuk datang lebih awal agar tidak melewatkan kereta.
"Jika ingin berangkat dari Stasiun Jatinegara, silakan disarankan untuk menyesuaikan waktu keberangkatan sesuai dengan tiket yang dimiliki," tambah PT KAI.
Berita Terkait
-
Panitia Aksi Bela Palestina di Monas Sediakan Infak Via QRIS Atas Nama MUI
-
Puan Maharani Disoraki Massa saat Pidato Aksi Bela Palestina di Monas: Matiin Mic-nya!
-
Menlu Retno Marsudi Bacakan Puisi Palestina Saudaraku, Massa Aksi di Monas Teriak Takbir dan Merdeka
-
Aktivis Israel Dukung Indonesia Gelar Demo Besar-besaran di Monas Bela Palestina
-
Anies Baswedan hingga Puan Maharani Hadiri Aksi Bela Palestina di Monas, Massa Teriakan Lawan Israel!
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
Harga Perak Antam Naik Berturut-turut, Melonjak Rp 27.664 per Gram Hari Ini
-
Waspada! Rupiah Tembus Rp16.714, Simak Dampak Global dan Domestik Ini
-
Emas Antam Lagi Tren Naik, Harganya Kini Rp 2.367.000 per Gram
-
IHSG Bangkit di Awal Sesi, Cek saham-saham yang Cuan
-
Waduh, Potensi Kerugian Akibat Serangan Siber Tembus Rp 397,26 Kuadriliun
-
Bank Mandiri Kucurkan Rp 38,11 Triliun KUR hingga Oktober 2025
-
Permintaan Naik, BI Prediksi Penjualan Eceran Kian Meningkat Akhir 2025
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Apa Itu Transaksi Reversal? Waspadai 5 Penyebab Tak Terduganya
-
Harga Emas Naik Berturut-turut: UBS dan Galeri Rp 2,4 Jutaan, Antam Belum Tersedia