Suara.com - Salah satu kripto dengan pasar besar, Solana (SOL), mencatatkan kenaikan yang mencolok selama sebulan terakhir. Harganya melonjak hingga hampir menyentuh 200%, meningkat tiga kali lipat dari US$21,9 menjadi US$63,9.
Ada beberapa faktor yang mungkin menyebabkan kenaikan harga ini dibahas dalam artikel ini, bersama dengan prediksi harga SOL di tahun 2024.
SOL mencatatkan kenaikan harga yang signifikan, mengalahkan performa harga sepuluh kripto terbesar berdasarkan kapitalisasi pasar dalam sebulan terakhir. Peningkatan harga mencapai +191,8%, naik dari US$21,9 menjadi US$63,9 (harga tertinggi tahun 2023).
Per hari ini, harga SOL berada di angka US$56,7 naik signifikan usai sempat terkoreksi dari harga tertinggi tahun 2023. Sejak awal tahun 2023, SOL telah mengalami kenaikan sebesar +458%.
Dengan kenaikan harga yang signifikan, trader dengan posisi SHORT pada market futures SOL mengalami rugi dominan. Likuidasi posisi SHORT mendominasi dengan 57,5%, atau sekitar US$117,7 juta dalam sebulan terakhir. Sementara itu, likuidasi posisi LONG mencapai US$87 juta atau 42,5%.
Rasio likuidasi yang mendekati satu menunjukkan bahwa meskipun harga SOL meningkat secara signifikan, terjadi koreksi yang tiba-tiba, melibatkan likuidasi posisi LONG dalam jumlah besar.
Beberapa kemungkinan penyebab kenaikan harga SOL dalam sebulan terakhir termasuk peningkatan minat terhadap dApps di Solana, meningkatnya aktivitas jaringan, sentimen positif di pasar kripto, dan berhasil menembus resistance dinamis EMA 50.
Dikutip dari Coinvestasi --jaringan Suara.com, minat komunitas kripto terhadap dApps pada Solana terlihat dari total nilai terkunci (TVL) yang hampir dua kali lipat, mencapai US$2,1 miliar dari US$1,1 miliar. Peningkatan aktivitas jaringan tercermin dari kenaikan gas fee harian yang mencapai US$108.000, lebih dari dua kali lipat rata-rata bulan Oktober.
Kuartal keempat 2023 didominasi oleh sentimen positif di pasar kripto, terutama terkait pengajuan ETF Bitcoin. Harga SOL berhasil menembus dan menguji resistance dinamis EMA 50, yang menjadi resistance sulit sejak April 2022 hingga awal tahun 2023.
Baca Juga: Jumlah Investor Kripto di Indonesia Meningkat, Ini Tips Investasi Kripto yang Aman
Meskipun tahun 2023 sangat baik bagi SOL, dengan kenaikan harga +459%, prediksi harga SOL di tahun 2024 mengindikasikan koreksi harga terlebih dahulu. Indikator RSI menunjukkan sinyal overbought, dan prediksi harga tertinggi SOL di tahun 2024 berkisar antara US$80 hingga US$100, dengan beberapa resistensi di level US$80 dan US$100.
Berita Terkait
-
Tingkatkan Pengalaman Trading dengan Fitur Instant Trade
-
Harga Bitcoin Diprediksi Mampu Capai US$37.000, Pengamat Ungkap Faktor Kuncinya
-
Platform Kripto Ini Torehkan Kinerja Terbaik Industri dengan Rasio Proof of Reserves yang Kuat Sebesar 199%
-
Tahun Politik 2024 Pengaruhi Pasar Kripto Indonesia, Begini Kata Pengamat
-
Aset Kripto Lagi Naik Harga, Ini Faktor Penyebabnya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
RI Targetkan 16 Juta Turis Asing, Ekspansi Hotel Mewah Makin Meriah
-
Pemerintah Akan Tata Ulang Legalitas IKN Setelah MK Batalkan HGU 190 Tahun
-
BI Serap Rp290 Miliar dari Lelang Obligasi PT Sarana Multigriya Finansial, Apa Untungnya?
-
Pemerintah Optimistis Negosiasi Tarif dengan AS Rampung Sebelum 2025 Berakhir
-
Mendag Temukan Harga Cabai Naik Jelang Nataru
-
Bos Djarum Victor Hartono Terseret Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty, Purbaya: Bukan Zaman Sekarang!
-
Intip Gaji dan Tunjangan Ken Dwijugiasteadi, Eks Dirjen Pajak
-
Kejagung Ungkap Status Victor Hartono, Anak Orang Terkaya Indonesia yang Dicekal dalam Kasus Korupsi
-
Mulai Malam Ini Pemerintah Resmi Kasih Diskon Tiket Kereta hingga Pesawat Besar-besaran
-
Pertamina Mulai Bersiap Produksi Massal Avtur dari Minyak Jelantah