Suara.com - Simpedes merupakan salah satu produk tabungan BRI yang menawarkan banyak fitur serta kemudahan. Berikut terdapat penjelasan mengenai cara tarik tunai Tabungan Simpedes di ATM BRI.
Dikutip dari laman resmi perusahaan, Tabungan Simpedes adalah simpanan masyarakat dalam bentuk tabungan dengan mata uang Rupiah yang dapat dilayani di KC/KCP/BRI Unit/Kantor Kas/Teras BRI yang penyetoran dan pengambilannya tidak dibatasi baik frekuensi maupun jumlahnya sepanjang memenuhi aturan yang berlaku. Limit transfer sesama BRI Rp 20 juta, antarbank Rp 10 juta, dan tarik tunai Rp 5 juta (per hari).
Nasabah dapat menarik uang melalui ATM dengan menggunakan kartu atau tanpa kartu ATM. Apabila tanpa kartu, pastikan bahwa Anda sudah menginstal serta registrasi di aplikasi BRImo atau BRI mobile. Berikut penjelasan mengenai cara tarik tunai Tabungan Simpedes di ATM BRI dengan memakai kartu ATM:
- Pergi ke mesin ATM
- Masukkan kartu ATM (pastikan bahwa posisi chip ada di bagian atas)
- Pilih Bahasa Indonesia > Klik Lanjutkan
- Masukkan nomor PIN ATM Anda > Tekan Enter
- Pilih jumlah paket Tunai (Layar ATM akan memberikan Anda beberapa pilihan terkait jumlah uang yang ingin ditarik. Anda bisa memilih Rp 100 ribu, Rp 200 ribu, Rp 300 ribu, Rp 500 ribu, Rp 1 juta, dan lain-lain)
- Misal, jika Anda ingin menarik uang Rp 100 ribu pilih opsi Rp 100 ribu. Mesin ATM akan memproses transaksi tersebut.
- Tunggu beberapa saat, uang Rp 100 ribu bakal keluar dari mesin ATM.
- Ambil uang dan kartu ATM milik Anda dari mesin ATM. Transaksi selesai (kartu ATM akan secara otomotis keluar usai Anda mengambil uang)
Berikut deretan langkah untuk tarik tunai Tabungan Simpedes di ATM BRI tanpa menggunakan kartu ATM:
- Pergi ke mesin ATM BRI
- Buka aplikasi BRImo
- Login ke BRImo (masukkan Username dan Password)
- Pilih menu Tarik Tunai (pojok kiri)
- Klik Jalur Tarik Tunai
- Terdapat beberapa opsi yaitu ATM, Indomaret, dan Agen BRILink > Klik ATM
- Pilih nominal uang yang akan diambil. Anda akan ditawarkan opsi Rp 100 ribu, Rp 200 ribu, Rp 300 ribu, dan seterusnya
- Klik Lanjutkan
- Pilih "Konfirmasi" dan Masukkan PIN BRImo.
- Aplikasi BRImo akan menampilkan Kode Penarikan berupa 5 digit angka. Anda perlu memasukkan 5 digit angka ini ke ATM dalam kurun waktu 5 menit.
- Pilih menu "Transaksi tanpa kartu" pada mesin ATM
- Pilih Bahasa Indonesia > Penarikan Tunai > Masukkan Kode Penarikan atau Kode Transaksi dari BRImo
- Klik Benar dan Masukkan nomor HP atau virtual akun yang terdaftar pada akun BRImo > Klik Benar
- Uang akan keluar dari mesin ATM > Proses penarikan selesai
Perlu diketahui, BRImo merupakan Aplikasi Keuangan Digital Bank BRI Terbaru berbasis data internet yang memberikan kemudahan bagi nasabah maupun non nasabah BRI untuk dapat bertransaksi dengan User Interface dan User Experience terbaru.
Deretan fitur yang ada termasuk login face recognition, login fingerprint, top up gopay, pembayaran QR dan fitur-fitur menarik lainnya. Pengguna dapat memakai sumber dana setiap transaksi dengan menggunakan rekening giro/tabungan.
Tak hanya sebagai aplikasi yang mendukung cashless, BRI mobile (BRImo) juga mempunyai banyak fitur bermanfaat di dalamnya. Aplikasi mobile dari BRI ini bisa digunakan untuk mengecek saldo dan mutasi rekening tanpa harus pergi ke bank atau ATM. Berikut rincian limit transaksi kartu Debit Simpedes:
- Limit Penarikan Tunai Per Hari: Maks Rp. 5.000.000
- Limit Transfer Antar Rek BRI via ATM BRI: Maks Rp. 20.000.000 (Per Hari)
- Limit Transfer Antar Rek BRI via Mobile Banking: Maks Rp. 1.000.000
- Limit Transfer Antar Rek BRI via Internet Banking: Maks Rp. 1.000.000.000
- Akumulasi Limit Transfer Antar Bank via ATM BRI: Maks Rp. 10.000.000
- Akumulasi Limit Transfer Antar Bank via Mobile Banking: Maks Rp. 1.000.000
- Akumulasi Limit Transfer Antar Bank via Internet Banking: Maks Rp. 15.000.000
- Biaya Admin bulanan: Rp 5.500
- Biaya Admin Penarikan di Teller (Penarikan kurang dari Rp 2,5 juta): Rp 10.000
- Biaya Admin Penarikan di Teller (Penarikan Rp2,5-5 juta): Rp 10.000
Itulah tadi penjelasan mengenai cara tarik tunai Tabungan Simpedes di ATM BRI, langkahnya mudah bukan?
Baca Juga: Cetak Gol Lebih Dulu Tapi Selalu Gagal Menang, Ada Apa dengan Persija di BRI Liga 1 Musim Ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Konjen RI Respon Kabar Proyek Jembatan Indonesia-Malaysia: Sudah Ada Komunikasi
-
Daftar Saham LQ45, IDX30, dan IDX80 Terbaru: BREN, CUAN Hingga BUMI Masuk
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan Sanitasi bagi Ratusan Keluarga di Buleleng
-
Saham BUVA Masuk MSCI? Analis Ungkap Potensi Emiten Happy Hapsoro
-
Resmi Jadi Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono: Terima Kasih DPR
-
Harga Emas Hampir Rp3 Juta/Gram, Mendagri: Jadi Biang Kerok Inflasi Nasional
-
Tiga Jet Rafale Tiba di Indonesia, Nilainya Lebih dari Rp 5 Triliun
-
Bitcoin Sulit Tembus Level USD 90.000, Proyeksi Analis di Tengah Penguatan Emas
-
ANTM Meroket 241 Persen dalam Setahun, Rekor Harga Emas dan Nikel Jadi Motor Utama
-
Serapan KIPK 2025 Jeblok, Menperin Janji Bereskan Kendala Biar Padat Karya Jalan di 2026