Suara.com - Kapal laut menjadi sarana transportasi pendukung angkutan Mudik Lebaran 2024, yang menghubungkan pulau-pulau se-Nusantara. Termasuk di Kawasan Timur Indonesia (KTI).
Berdasarkan data Pelindo Regional 4, profil lima pelabuhan dengan catatan jumlah arus penumpang terbanyak dalam Mudik Lebaran 2023 adalah:
- Pelabuhan Makassar dengan 107.875 penumpang
- Pelabuhan Parepare dengan 85.733 penumpang
- Pelabuhan Balikpapan 82.358 penumpang
- Pelabuhan Ambon sebanyak 79.596 penumpang
- Pelabuhan Ternate 66.470 penumpang.
Sehingga pemeringkatan lokasinya adalah: Sulawesi, Kalimantan, Kepulauan Maluku.
Dikutip dari kantor berita Antara, pemeringkatan serupa bakal terjadi dalam Mudik Lebaran 2024.
Abdul Azis, Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Manajemen PT Pelindo Regional 4 di Makassar, Jumat (5/4/2024) menyatakan arus mudik lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah yang terpadat terjadi di lima dari belasan pelabuhan di KTI.
"Bercermin dari arus mudik dan balik pada periode yang sama tahun 2023, maka arus mudik tahun ini diprediksi akan dipegang lima pelabuhan yang sama seperti tahun lalu," papar Abdul Azis.
Menurutnya, kelima pelabuhan yang sama bakal mendominasi jumlah penumpang mudik atau pun balik tahun ini.
"Kami optimis, kelima pelabuhan itu yang kembali mendominasi jumlah penumpang mudik terbanyak," ungkapnya.
Sementara itu, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya menjadi salah satu titik pemberangkatan dan tujuan paling ramai untuk Angkutan Lebaran (angleb) jenis transportasi laut di Pulau Jawa.
Baca Juga: Bebas Was-was Pakai Mobil Listrik Mudik Lebaran 2024, PLN Sebutkan Alasan Ini
Salah satu kapal laut yang akan sandar di sini dari KTI adalah KM Gunung Dempo.
Banyak dari penumpang kapal laut bertolak pulang lebih awal ke kampung halaman untuk menghindari puncak arus mudik perjalanan darat yang mesti dihadapi setelah mengarungi perairan Indonesia.
Tag
Berita Terkait
-
5 Film Netflix Paling Banyak Ditonton per 19 Desember 2025, Dari Drama hingga Teror Mistis
-
5 Film Netflix Paling Banyak Ditonton Awal Desember 2025
-
Top 5 Series Netflix Indonesia, Stranger Things Merajai Puncak di Akhir November 2025
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Top 5 Serial Netflix Lagi Trending di Indonesia, Bikin Baper hingga Ngeri
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Indonesia-Inggris Resmi Teken Kemitraan Strategis EGP di London
-
Pipa Gas TGI Meledak, ESDM Jamin Produksi Lapangan Migas Rokan Bisa Operasi Lusa
-
Jamkrindo Syariah Beberkan Strategi Bisnis di 2026
-
Bos BI Akui Pencalonan Keponakan Prabowo Jadi Sentimen Rupiah Anjlok
-
Akselerasi Ekonomi Digital: Inovasi dan Kolaborasi Jadi Kunci Pertumbuhan Inklusif Indonesia
-
Muara Sungai Jadi Kunci Pengendalian Banjir, Kementerian PU Turun Tangan
-
Bansos BPNT Tahap 1 2026 Kapan Cair? Simak Jadwal Lengkap Pencairan Tahun Ini
-
Bos BI Tak Mau Ikut Campur Soal Pencalonan Deputi Gubernur BI
-
IHSG Longsor Gegara Aksi Ambil Untung, 556 Saham Kebakaran
-
BI Rate Tetap, Rupiah Langsung Perkasa ke Level Rp 16.936