Suara.com - PT Hexindo Adiperkasa Tbk memperkenalkan ZAXIS-7G dengan special wrapping edition. Desain hexagon dengan balutan warna hitam dan oranye pada ekskavator hidraulik ini menegaskan komitmen perusahaan terhadap kemajuan teknologi ekskavator di Indonesia, dengan berfokus pada operasional yang efisien, keselamatan, dan produk yang ramah lingkungan.
“Special wrapping yang dibalut pada ZAXIS-7G ini juga menjadi bentuk apresiasi perusahaan kepada setiap pelanggan setia Hexindo, yang secara konsisten terus mendukung pertumbuhan bisnis dan pemasaran produk kami. Tidak hanya itu, dengan adanya special wrapping, Hexindo bisa lebih luas lagi menjangkau kebutuhan pasar, terutama industri pertambangan di Indonesia,” ujar Direktur Penjualan Hexindo, Dwi Swasono ditulis Selasa (13/8/2024).
Special wrapping untuk ZAXIS-7G ini akan hadir pada ekskavator hidraulik di kelas 30 ton, 40 ton, dan 80 ton, yaitu ZX350H-7G, ZX490LC-7G, dan ZX890LCH-7G. Tidak hanya itu, ekskavator hidraulik special wrapping ini dihadirkan secara eksklusif oleh Hexindo dan hanya tersedia terbatas.
Hexindo tetap menekankan warna oranye di special wrapping yang merupakan bagian dari identitas warna perusahaan Hitachi Construction Machinery, Jepang yaitu Reliable Orange.
Tidak hanya itu, warna yang dipilih pada special wrapping ini melambangkan komitmen perusahaan untuk menjadi perusahaan yang ramah, dapat dipercaya serta berkemampuan untuk selalu dapat diandalkan bagi para pelanggan agar tumbuh bersama-sama.
“Meski hanya akan hadir secara eksklusif, kami memastikan bahwa ekskavator hidraulik special wrapping ini tetap membawa spesifikasi lengkap dari ZAXIS-7G. Diantaranya, konsumsi bahan bakar yang rendah, teknologi solusi ConSite Air, serta sistem Aerial Angle yang meningkatkan keamanan dan kenyamanan saat digunakan,” ungkap Bapak Dwi.
Fitur terdepan yang tetap dihadirkan pada ZAXIS-7G special wrapping ini, memperkuat komitmen Hexindo untuk berkontribusi pada perkembangan bisnis di industri alat berat Indonesia. Disamping itu, Hexindo juga terus bertekad untuk hadir sebagai mitra yang dapat diandalkan bagi pelanggannya di Indonesia.
“Dengan spesifikasi yang kami bawa, unit ekskavator hidraulik ini tetap mampu meningkatkan produktivitas bisnis, menurunkan biaya operasional, serta memperhatikan keamanan dan keselamatan pengguna. Didukung lebih dari 50 kantor cabang dan proyek di seluruh Indonesia, kami juga akan terus memastikan layanan purna jual yang optimal bagi pelanggan setia Hexindo,” tutup Dwi Swasono.
Baca Juga: BRI Insurance Bayarkan Klaim Asuransi Alat Berat Rp 300 Juta di Jambi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Satgas PKH Terus Berburu Perusahaan Pelanggar Aturan Pemanfaatan Kawasan Hutan
-
Purbaya Mau Obrak-abrik Bea Cukai dan Pajak, 5 Pejabat Akan Dicopot
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Kebocoran Gas Usai, ESDM Ungkap Blok Rokan Mulai Beroperasi Lagi
-
Purbaya Akui Juda Agung Calon Kuat Wamenkeu Pengganti Keponakan Prabowo, Dilantik Minggu Depan
-
Pemerintah Heran Stok Jagung Melimpah Tapi Harga Pakan Ternak Mahal
-
Pencabutan Izin Tambang Gerus Saham-saham Big Caps, IHSG Masih di Level 8.900
-
Purbaya Ungkap Alasan Rupiah Menguat: Bukan Karena Thomas Djiwandono
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
Rupiah Masih Tekan Dolar AS, Melesat ke Level Rp 16.768/USD