Suara.com - Di tengah tantangan krisis iklim global dan meningkatnya kesadaran akan pentingnya gaya hidup ramah lingkungan, Jakarta Garden City, proyek pengembangan skala kota (township) persembahan PT Mitra Sindo Sukses anak usaha PT Modernland Realty Tbk. tampil sebagai pelopor pengembangan kawasan hunian berkelanjutan di Timur Jakarta.
Kawasan ini bukan hanya menawarkan hunian modern, tetapi juga mengusung konsep kota masa depan yang ramah lingkungan, hemat energi, dan memperhatikan kualitas hidup penghuninya.
Sami Miettinen, Residential & Commercial Director PT Modernland Realty Tbk, menyampaikan bahwa proyek ini dirancang sebagai kota terpadu dengan prinsip keberlanjutan yang menjadi fondasi utama.
“Kami percaya bahwa masa depan kota harus dirancang hari ini. Jakarta Garden City adalah laboratorium hidup bagi solusi perkotaan yang inovatif dan bertanggung jawab secara ekologis,” ujar Sami Miettinen ditulis Selasa (2/6/2025).
Tak hanya itu, sebut Sami Miettinen, pengelolaan sampah berbasis komunitas juga menjadi prioritas. Setiap cluster perumahan dilengkapi dengan fasilitas pemilahan sampah organik dan anorganik.
“Konsep hunian yang kami tawarkan bukan sekadar estetika dan kenyamanan, tetapi menyatu dengan visi jangka panjang yaitu bagaimana setiap rumah bisa menjadi bagian dari solusi atas isu lingkungan, bukan justru menjadi penyebabnya,” tambah Sami Miettinen.
Sebagai informasi, desain hunian di Jakarta Garden City dirancang dengan pendekatan arsitektur tropis modern yang fungsional.
Penggunaan ventilasi silang alami, bukaan besar untuk pencahayaan alami, serta instalasi pemanen air hujan menjadi standar baru dalam pembangunan setiap unit rumah.
Hal ini tidak hanya mengurangi konsumsi listrik dan air, tetapi juga meningkatkan kenyamanan penghuni secara alami.
Baca Juga: Properti Kembali Bergairah, Pendapatan Real Estat Kuartal Pertama Naik 39 Persen
Sami Miettinen menekankan bahwa transformasi kawasan ini merupakan bagian dari tanggung jawab korporasi dalam menghadirkan ruang hidup yang lebih sehat dan berkelanjutan.
“Kami tidak sekadar membangun rumah, tapi membangun masa depan. Setiap keputusan dalam pengembangan Jakarta Garden City kami dasarkan pada prinsip efisiensi energi, ketahanan air, dan konservasi lingkungan,” tutur Sami Miettinen.
Sami Miettinen menambahkan bahwa keberlanjutan tidak berhenti pada aspek teknis, tetapi juga menyentuh aspek sosial.
“Kami membangun komunitas yang sadar lingkungan. Mulai dari edukasi ke penghuni, workshop urban farming, hingga integrasi ruang terbuka hijau di setiap zona, semua kami rancang untuk membentuk pola hidup yang harmonis dengan alam,”tutur Sami Miettinen.
Dengan lahan pengembangan seluas lebih dari 370 hektar, Jakarta Garden City kini telah berkembang menjadi kawasan hunian dan komersial yang menyatu dalam satu ekosistem.
“Kami sedang membuktikan bahwa konsep kota hijau bukan sekadar wacana. Kami ingin jadi contoh nyata bahwa pembangunan yang ramah lingkungan juga bisa memberikan nilai tambah ekonomi dan sosial yang tinggi,” kata Sami Miettinen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
NumoFest 2026 Dukung Ratusan Pelaku UMKM Lewat Gang Dagang, QRIS Tap, Sampai Film Bertema Religi
-
Margin Fee Bulog Naik Jadi 7 Persen, Rizal: Bisa Tambah Semangat dan Kinerja Perusahaan
-
Danantara Borong Investasi dari Yordania di Ajang WEF
-
Klaim Polis Tak Lagi Ribet, IFG Life Tingkatkan Layanan Digital dan Tatap Muka
-
Beroperasi 56 Tahun, Pelita Air Fokus Penguatan Layanan Berbasis Pengalaman Pelanggan
-
Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Bahlil Anggap Target Lifting Minyak 1,6 Juta Barel Mustahil
-
Jelang Ramadan, Bulog Jamin Harga Beras, Minyak, dan Gula Tak Tembus HET
-
Waspada Scam Makin Marak, Ini Modus Phishing dan Cara Lindungi Saldo Digital