- Tukin Kementerian ESDM dikabarkan naik 100 persen.
- Meski demikian Menkeu Purbaya tidak mengetahui kabar itu.
- Purbaya mengaku belum menerima rincian resmi terkait kebijakan Tukin untuk Kementerian ESDM.
Suara.com - Kabar kenaikan Tunjangan Kinerja (Tukin) Pegawai Negeri Sipil (ASN) di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) hingga 100 persen mendadak jadi sorotan.
Pasalnya, klaim yang disampaikan oleh Menteri ESDM Bahlil Lahadalia ternyata belum sepenuhnya diketahui oleh sang Bendahara Negara, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa.
Purbaya mengaku belum menerima rincian resmi terkait kebijakan Tukin untuk Kementerian ESDM, meskipun anggaran untuk seluruh kementerian/lembaga (K/L) tahun 2026 sudah tersedia.
"Saya nggak tahu, saya belum tahu. Kalau ada surat dari Perintah Bapak Presiden, ya kita ikut, cuma saya belum tahu," kata Purbaya di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Senin (27/10/2025).
Sebelumnya, Menteri Bahlil Lahadalia memastikan kenaikan Tukin ASN Kementerian ESDM menjadi 100 persen. Bahlil mengklaim keputusan ini telah mendapat restu langsung dari Presiden Prabowo Subianto sebagai bentuk apresiasi.
"Beliau mendatangi saya, Pak Menteri, saya tandatangan ini sebagai bentuk penghargaan negara kepada aparat negara yang ada di ESDM," ujar Bahlil dalam Upacara Peringatan Hari Pertambangan dan Energi ke-80 di Monas, Jumat (24/10/2025).
Namun, kenaikan ini membawa pesan keras. Presiden Prabowo meminta apresiasi ini harus dibarengi dengan peningkatan kinerja.
Bahlil juga menyampaikan ancaman serius kepada jajaran di ESDM. Ia berjanji akan merumahkan para pejabat dan pegawai jika masih kedapatan ada praktik yang merugikan negara.
"Jangan lagi gaya-gaya lama dipakai, jangan lagi ada cara-cara lapan enam, terutama kepada dirjen-dirjen yang memberikan izin-izin. Kalau saya tahu, kalau ada laporan, saya tidak segan-segan untuk saya rumahkan kalian, tidak ada lagi pindah-pindah," tegas Bahlil.
Baca Juga: Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Keponakan Prabowo Pastikan, Terpilihnya Jadi Deputi Bank Indonesia Sesuai Proses Undang-undang
-
IHSG Diproyeksi Menguat Hari Ini, BUMI dan PTRO Jadi Saham Rekomendasi Analis
-
Menperin Agus: Manufaktur Pecah Rekor 14 Tahun, Tumbuh 5,58 Persen Lampaui Ekonomi Nasional
-
Harga Emas Naik Lagi, Hari Ini di Pegadaian Sudah Tembus Level Rp3 Juta
-
Kemenkeu Siapkan 8 SBN Ritel di 2026, Target Raup Dana Rp 170 Triliun
-
Jelang Ramadan, Pemerintah Diminta Percepat Belanja Negara Guna Stimulasi Kredit
-
Kemenkeu: Investor SBN Ritel 2025 Didominasi Kalangan Perempuan
-
Profil Neta Auto, Perusahaan Mobil Listrik yang Stop Operasi di Indonesia
-
Peran BUMN Tangani Bencana Diapresiasi
-
XRP Tertekan di Bawah 2 Dolar AS, Harga Bakal Makin Turun?