- Kekayaan kolektif taipan RI pecahkan rekor USD 306 M atau Rp 4.980 T, lampaui APBN 2026.
- IHSG naik 17%, Prajogo Pangestu dan Keluarga Widjaja alami lonjakan harta signifikan.
- Hartono Bersaudara tetap No. 1; pendiri DCI Marina Budiman dan Toto Sugiri masuk 10 besar.
Suara.com - Di tengah gejolak pasar dan tantangan ekonomi global, kekayaan kolektif para taipan Indonesia justru mencetak rekor baru yang mencengangkan.
Menurut daftar terbaru Forbes Orang Terkaya di Indonesia 2025 yang dirilis Sabtu (13/12/2025), total harta kolektif 50 orang terkaya di Tanah Air kini mencapai US$ 306 miliar atau setara dengan Rp 4.980 triliun (dengan asumsi kurs Rp 16.600 per dolar AS).
Angka ini melampaui jauh estimasi target Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang akan dikelola oleh Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa pada tahun 2026 yang hanya sebesar Rp3.842 triliun.
Kenaikan kekayaan kolektif ini melesat tajam dari US$ 263 miliar pada tahun sebelumnya, didorong oleh kenaikan signifikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sebesar 17%.
Meskipun total kekayaan kolektif melonjak, terjadi pergeseran menarik di puncak piramida. R. Budi dan Michael Hartono berhasil mempertahankan tahta mereka selama lebih dari satu dekade, meski kekayaan bersih gabungan mereka turun US$ 6,5 miliar menjadi US$ 43,8 miliar (Rp 727,08 triliun).
Miliarder petrokimia dan energi, Prajogo Pangestu, mengokohkan posisinya di peringkat kedua. Kekayaannya naik 23% menjadi US$ 39,8 miliar (Rp 660,68 triliun).
Keluarga Widjaja sukses melompat ke peringkat ke-3 setelah kekayaan mereka membengkak US$ 9,4 miliar menjadi US$ 28,3 miliar (Rp 469,78 triliun).
Taipan batubara Low Tuck Kwong turun ke posisi keempat setelah kekayaannya tergerus US$ 2,1 miliar menjadi US$ 24,9 miliar (Rp 413,34 triliun). Penurunan ini disebabkan merosotnya saham Bayan Resources sebesar 16% karena pelemahan harga batu bara global
Daftar 10 besar juga diwarnai oleh masuknya pemain baru dari sektor teknologi, menunjukkan pergeseran lanskap investasi di Indonesia. Pendiri DCI Indonesia, Otto Toto Sugiri dan Marina Budiman, berhasil menembus sepuluh besar didorong oleh kenaikan saham perusahaan data center mereka yang signifikan.
Baca Juga: Purbaya Larang Bea Cukai Sumbangkan Pakaian Bekas Hasil Sitaan ke Korban Banjir Sumatra
Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia Tahun 2025:
1. R. Budi Hartono & Michael Hartono: US$ 43,8 miliar atau Rp 727,08 triliun
2. Prajogo Pangestu: US$ 39,8 miliar atau Rp 660,68 triliun.
3. Keluarga Widjaja: US$ 28,3 miliar atau Rp 469,78 triliun
4. Low Tuck Kwong: US$ 24,9 miliar atau Rp 413,34 triliun
5. Anthoni Salim dan keluarga: US$ 13,6 miliar atau setara Rp 225,76 triliun
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba