- Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mendatangi BPI Danantara karena keluhan CIO Pandu Sjahrir mengenai Coretax.
- Purbaya membawa tim IT dan petugas pajak untuk memastikan permasalahan teknis Coretax Danantara terselesaikan.
- Masalah Coretax Danantara diklaim sudah teratasi, meskipun perbaikan minor masih diperlukan satu hingga dua minggu.
Suara.com - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mendatangi kantor Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) usai mendapatkan keluhan soal Coretax.
Diketahui keluhan ini disampaikan langsung ke Purbaya oleh Chief Investment Officer (CIO) Danantara Panju Sjahrir. Ia didampingi oleh tim IT serta petugas pajak setempat.
"Kemarin Danantara komplain katanya Coretax-nya enggak jalan. Saya mau lihat ke sini betul-betul enggak jalan atau orang Danantaranya enggak bisa masukin. Saya bawa tim IT sama tim dari kantor pajak KPP sini yang mau iniin Danantara untuk membantu memasukkan data-data itu. Saya mau lihat konyol atau enggak Coretax punya saya," beber Purbaya lewat unggahan akun TikTok @purbayayudhis, dikutip Minggu (18/1/2026).
"(Pandu) ngeluh habis-habisan sama saya. Saya ke sini, kabur dia ke luar negeri, si pak Pandu," kelakar Purbaya.
Usai mengecek langsung, Purbaya mengklaim kalau masalah Coretax Danantara sudah bisa diatasi. Namun masih ada sedikit kendala yang bisa diperbaiki satu hingga dua minggu ke depan.
"Tapi itu enggak penting-penting banget, dalam pengertian yang minor tadi tidak akan membuat sistemnya berhenti atau wajib pajak tidak bisa menjalankan pekerjaannya," kata dia.
Lebih lanjut Purbaya menilai kalau Coretax yang sudah ada saat ini sudah berjalan cukup baik. Hal itu dia nilai saat melihat raut muka pegawai Danantara.
"Saya lihat muka mereka pada waktu menggunakan sepertinya sudah cukup baik. kalau dia pengen ini itu, biasalah konsumen kadang-kadang ingin fasilitas yang gampang banget. Itu wajar. Tapi sepertinya sistemnya sudah berjalan dengan baik," jelasnya.
Baca Juga: Mekanisme Saham Penunggak Pajak Disita Negara, Cek Solusinya
Berita Terkait
-
Mekanisme Saham Penunggak Pajak Disita Negara, Cek Solusinya
-
Cara Download NPWP di Coretax dengan Mudah, Tak Perlu Datangi Kantor Pajak
-
Apa Itu Coretax? Ini Pengertian dan Panduan Lengkap Aktivasi Akun
-
Penguatan Infrastruktur Teknologi Himbara Jadi Fokus Danantara di 2026
-
Danantara Akan Reformasi BUMN-BUMN Besar di 2026
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
38 Perjalanan Kereta Api Batal Akibat Banjir, Bisa Refund Tiket 100 Persen
-
OJK Ancam Gugat Perdata Dana Syariah Indonesia Jika Tak Kembalikan Dana Lender
-
Cek Rute KRL Terdampak Banjir, KAI Commuter Beri Update Terkini
-
3 Pegawai KKP di Pesawat yang Hilang Kontak Tengah Jalani Misi Pemerintah
-
Profil Saham AYLS: Emiten yang Baru Saja Transaksi Akuisisi Jumbo
-
Rel Terendam Banjir, Ini Daftar 38 Perjalanan Kereta Api yang Dibatalkan
-
Investor Asing Bawa Kabur Dananya Rp 7,71 T dari RI di Minggu Kedua Januari
-
Target Harga BRMS Menurut Para Analis Saham
-
Site Bitcoin Lama Bernilai Ratusan Triliun Rupiah Bisa Dipecahkan AI dalam Waktu Dekat
-
Kantor Bising Bikin Pusing? Geser SLED, Fokus Jadi Hening