Suara.com - Penyerang Kolombia Radamel Falcao mengatakan tidak akan berada dalam penampilan terbaiknya di putaran final Piala Dunia yang bakal dimulai bulan depan di Brasil, karena masih belum pulih total dari bekas operasi lutut pada Januari lalu.
Salah seorang penyerang skuad Kolombia itu, ragu bisa mampu bermain membawa tim negaranya yang mendapat kesempatan setelah 16 tahun absen berlaga di ajang spektakuler Piala Dunia.
"Itulah pertanyaannya, tentu saja," kata Falcao kepada Harian Olahraga Spanyol Marca, saat ditanyai mengenai peluangnya untuk tampil di Brazil.
"Dan dalam beberapa pekan mendatang, keputusan akan diambil terkait situasi saya," tambah penyerang AS Monaco ini.
Ini adalah kesempatan besar buat Falcao unjuk gigi dalam usia emas, karena pada Piala Dunia selanjutnya pada 2018, Falcao sudah berusia 32 tahun dan bisa dianggap tua, serta belum tentu Kolombia lolos lagi di putaran final.
"Dalam pengertian sepak bola, akan mustahil untuk berada di sana dalam kondisi 100 persen karena saya kekurangan waktu bermain yang kompetitif,” ujar Falcao.
Dalam putaran Piala Dunia Brasil, Kolombia menghuni Grup C bersama Yunani, Pantai Gading, dan Jepang.
Tim Kolombia:
Kiper : Faryd Mondragon (Deportivo Cali), David Ospina (Nice), Camilo Vargas (Independiente Santa Fe)
Bek : Santiago Arias (PSV), Pablo Armero (Napoli), Eder Alvarez Balanta (River Plate), Aquivaldo Mosquera (America), Luis Perea (Cruz Azul), Carlos Valdes (San Lorenzo), Mario Yepes (Atalanta), Cristian Zapata (Milan), Camilo Zuniga (Napoli)
Tengah : Abel Aguilar (Toulouse), Juan Cuadrado (Fiorentina), Fredy Guarin (Inter), Victor Ibarbo (Cagliari), Alex Mejia (Atletico Nacional), Juan Fernando Quintero (Porto), Aldo Ramirez (Morelia), James Rodriguez (Monaco), Carlos Sanchez Moreno (Elche), Elkin Soto (Mainz), Macnelly Torres (Al Shabab), Edwin Valencia (Fluminense)
Depan: Carlos Bacca (Sevilla), Radamel Falcao (Monaco), Teofilo Gutierrez (River Plate), Jackson Martinez (Porto), Luis Muriel (Udinese), Adrian Ramos (Hertha Berlin). (Scoresway)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop