Suara.com - Arsenal sudah harus bersiap menghadapi Besiktas di ajang Liga Champions. Manajer Arsene Wenger pun mengakui bahwa The Gunners harus bersusah payah mengalahkan Besiktas untuk mendapatkan tempat di fase grup Liga Champions.
Untuk dua tahun berturut-turut klub Premier League ini akan menghadapi lawan asal Turki di babak play-off Liga Champions. Wenger pun berharap mengalahkan keberhasilan musim lalu dimana mereka mengalahkan Fenerbahce 5-0.
Namun, kali ini Arsenal baru saja melakoni laga pertama di Premier League dimana mereka harus bekerja keras mengalahkan Crystal Palace 2-1 sebelum bertandang ke Ataturk Olimpiyat Stadi, Istanbul, Rabu (20/8/2014) dinihari WIB.
Meski menang menjadi modal yang bagus melawan Besiktas buat namun Wenger memperhatikan soal pemulihan kondisi skuatnya. Namun dia tetap yakin bahwa di laga penting ini skuatnya akan benar benar fokus.
"Kami akan susah payah melakukan ini karena kami ingin bermain di Liga Champions dan kami tahu betapa besarnya pertandingan ini. Kami banyak mengerahkan segalanya melawan Palace, berharap kami pulih dan siap untuk laga Selasa malam," kata Wenger.
"Tak peduli pengorbanan yang harus dilakukan, kami ingin lolos. Kami selalu mendapat undian yang sulit. Tahun lalu kami bertemu Fenerbahce, kali ini kami berhadapan dengan Besiktas, jadi ini sulit," ujarnya.
Laurent Koscielny masih diragukan bisa tampil di pertandingan ini setelah mengalami masalah kaki. Namun jika Koscielny absen maka Wenger kemungkinan besar akan memainkan Per Mertesacker guna menghadapi Besiktas.
"Kami akan menilai Koscielny pada hari Senin. Jika dia fit dan mampu untuk bermain, kami akan memainkannya. Rencana kami untuk membawa pemain Jerman kembali menghadapi Everton. Namun dalam hal darurat saya akan memainkan Mertesacker," ungkap Wenger. (Scoresway)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Tiket Ludes! Duel Inter Milan vs AC Milan Siap Membara
-
Menang atas Dewa United, Bojan Hodak Apresiasi Pertahanan Persib Bandung
-
Persib Bandung Tetap Menang dengan 10 Pemain, Bojan Hodak: Pertandingan Sangat Berat
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran