Suara.com - Liverpool melaju ke semifinal Liga Champions setelah menang 2-1 atas Manchester City di leg kedua babak perempat final yang berlangsung di Stadion Etihad, Rabu (11/4/2018). Dengan kemenangan itu, Liverpool menyingkirkan City dengan agregat telak 5-1.
Tertinggal 0-3 dari leg pertama, manajer City Pep Guardiola mengatakan timnya perlu menampilkan "permainan sempurna" jika mereka ingin mengukir kebangkitan dan selama 45 menit mereka tidak jauh dari level yang diharapkan.
Gabriel Jesus mencetak gol pada menit kedua untuk memberi harapan kepada para penggemar tuan rumah dan City kemudian melakukan gelombang demi gelombang serangan untuk menekan pertahanan Liverpool.
Namun setelah upaya Bernardo Silva yang membentur tiang gawang pada menit ke-40 dan gol Leroy Sane yang tidak disahkan karena offside dua menit kemudian, City hanya mampu mengemas satu gol untuk memperlihatkan superioritas mereka pada babak pertama.
Justru Liverpool yang memperlihatkan kesempurnaan ketika mereka memperbaiki pertahanan longgarnya pada babak pertama untuk memberikan hantaman-hantaman menentukan, mencetak gol melalui Salah pada menit ke-56 dan Firmino 13 menit sebelum pertandingan usai untuk membukukan kemenangan ketiganya atas City musim ini.
Setelah tampil trengginas pada leg pertama, Liverpool melakukan apa yang harus mereka lakukan di Manchester dan mendapatkan tempatnya di semifinal kompetisi elit ini untuk pertama kalinya dalam sepuluh tahun. (Antara)
Berita Terkait
-
Senyum Semringah Pemain Manchester United Saat Carrick Pimpin Latihan Perdana
-
Magis Mohamed Salah Sudah Hilang
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Gebrakan Transfer Super League, Persik Kediri Resmi Rekrut Mantan Gelandang Arsenal
-
Semen Padang Rekrut 8 Pemain Asing Baru untuk Putaran Kedua BRI Super League
-
Inter Milan Jadi Campione d'Inverno, Chivu: Ah Gak Penting, Scudetto Tujuan Utama
-
Chelsea Kalah dari Arsenal, Liam Rosenior Kerepotan Redam Emosi Enzo Fernandez
-
Seruan Boikot Piala Dunia 2026 Menggema, FIFA Gak Berani Bersuara
-
Resmi! TikTok Jadi Mitra FIFA Piala Dunia 2026: Ada Prediksi Skor hingga Fitur AR
-
Cetak Gol dan Bawa Arsenal Sikat Chelsea, Gyokeres Terlihat Tak Suka, Ada Apa?
-
Senyum Semringah Pemain Manchester United Saat Carrick Pimpin Latihan Perdana
-
Puas Dengan Permainan Persib di Putaran Pertama, Bojan Hodak: Lihat, Kami Nomor Satu Lagi
-
Kalahkan Chelsea, Arsenal Malah Dihantui Masalah Besar: Peran Bukayo Saka Dipertanyakan