Suara.com - Sukses membantai Borneo FC di pertandingan sebelumnya, pekan ini Persib Bandung akan melakoni laga tandang kontra Madura United. Jum'at (4/5/2018), Persib akan bertandang ke markas MU di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura.
Di atas kertas, Madura United memiliki catatan yang lebih bagus dari Persib. Mendulang tiga kemenangan dan satu kali imbang dari enam pertandingan, MU saat ini merupakan penghuni tiga besar klasemen sementara Liga 1.
Menghadapi penghuni papan atas klasemen, tak lantas menciutkan hati arsitek Maung Bandung Mario Gomez. Meski di musim ini timnya baru memetik dua kemenangan, Gomez tetap bertekad mencuri poin penuh dari Pamekasan.
Di pertandingan kali ini, Maung Bandung tidak akan diperkuat tiga pemain andalannya. Yaitu Supardi Nasir, Ezechiel N'Douassel dan Febri Hariyadi.
Tanpa ketiga pemain di atas, Gomez tidak menampik pertandingan nanti berat untuk dilalui. Meski demikian, pelatih berpaspor Argentina tetap optimistis mengingat kemampuan yang dimiliki pemain-pemain lain dalam skuatnya.
"Kami tahu, besok akan menjadi pertandingan berat. Madura selalu bermain baik di kandang, tapi ini pertandingan penting. Kami ingin meraih tiga poin," kata Gomez dikutip dari laman resmi Persib Bandung.
"Mereka bertiga pemain penting, tapi kami masih punya pemain lainnya," tegasnya.
Mengantongi delapan poin dari lima pertandingan, Persib yang pekan lalu batal bertanding menghadapi Persija Jakarta, menempati posisi delapan klasemen sementara Liga 1. Sementara Madura United berada di posisi tiga dengan koleksi 10 poin dari enam pertandingan.
Baca Juga: Cerita Lengkap Jamaludin, Dicekik Saat Berzikir di Musala
Berita Terkait
-
Pengganti Alfredo Vera, Madura United Umumkan Pelatih Baru dari Brasil
-
Tegas! Persib Bandung Bantah Isu Bojan Hodak Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Targetkan Kemenangan Melawan Dewa United, Beckham Putra Siap Kerja Keras
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
MU Siap Lepas Jadon Sancho Gratis, Dortmund Siap Sambut Si Anak Hilang
-
Here We Go! Barcelona Siapkan Dana Rp1,15 Triliun Demi Bajak Harry Kane
-
Sisi Lain Calon Pelatih Timnas Indonesia Timur Kapadze: Tak Bisa Jauh dari Anak
-
Mike Rajasa Usai Debut di Timnas Indonesia U-17: Langsung Ciptakan Sejarah
-
Alasan Timur Kapadze Ogah Jadi Asisten Cannavaro, Pilih Tunggu Lamaran PSSI
-
Eks Wakil Presiden AFF Nilai Vietnam Lebih Layak ke Piala Asia 2027 Dibanding Malaysia
-
Namanya Indonesia Banget, Pemain Keturunan di Klub Swiss Ini Punya Bapak dari Pekalongan
-
Bintang Man City Ungkap Kekecewaan Eliano Reijnders Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Pemain Keturunan di SC Telstar: Kakek Saya dari Bekasi
-
PSSI Proyeksi Nova Arianto dan Skuad U-17 Jadi Fondasi Timnas Indonesia U-20