Suara.com - Tim nasional Swiss lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018 setelah menjadi runner-up Grup E, meski dalam laga terakhir penyisihan grup ditahan seri Kosta Rika, 2-2.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Nizhny Novgorod Stadium, Rusia, Kamis (28/6) dini hari WIB, Swiss unggul lebih dulu 1-0 di babak pertama.
Kendati bermain imbang, satu poin yang didapat Swiss sudah cukup mengantarkan mereka ke fase knock-out, mendampingi Brasil yang keluar sebagai juara grup usai menaklukkan Serbia, 2-0, di jam yang sama.
Keberhasilan Rossocrociati—julukan Swiss—ke 16 Besar mengulangi pencapaian di Piala Dunia sebelumnya, tahun 2014 di Brasil. Kala itu, langkah mereka terhenti di 16 Besar setelah dikalahkan Argentina.
Di lain pihak, satu poin yang didapat pada laga ini menjadi hiburan bagi Kosta Rika yang sejatinya sudah tidak punya peluang melaju ke 16 Besar.
Kans pasukan Oscar Ramirez tertutup setelah kalah dalam dua laga awal penyisihan grup, melawan Serbia (0-1) dan Brasil (0-2).
Jalannya Pertandingan
Kepastian kegagalan lolos tersebut membuat anak-anak Kosta Rika tampil nothing to lose. Alhasil, mereka pun lebih berani tampil menyerang.
Berkali-kali pasukan Oscar Ramirez berpeluang menjebol gawang Swiss di babak pertama. Salah satunya lewat usaha Daniel Colindres. Sayang, sepakan kaki kanannya masih membentur tiang atas gawang.
Swiss juga patut berterima kasih kepada penjaga gawangnya, Yann Sommer, yang bermain bagus di bawah mistar gawang. Sommer berjibaku menahan serangan para pemain Kosta Rika yang tampil ngotot mengejar kemenangan.
Di pertengahan babak pertama, Swiss mulai mengontrol jalannya permainan. Anak asuh Vladimir Petkovic mencoba melakukan serangan lewat sayap kiri dan kanan.
Strategi itu berhasil. Tepatnya pada menit ke-31, Blerim Dzemaili menjebol gawang Kosta Rika yang dikawal Keylor Navas.
Gol bermula dari umpan tarik Lichsteiner dari sisi kanan. Umpan tersebut disambut Breel Dembolo lewat sundulan kepalanya yang kemudian memberikan assist kepada Dzemaili.
Gelandang berusia 32 tahun ini pun melesakkan tendangan keras kaki kanan yang menghujam jala gawang Kosta Rika.
Dua menit berselang, Dzemaili nyaris saja menambah keunggulan. Namun, tembakannya dari luar kotak penalti masih bisa diblok pemain Kosta Rika.
Berita Terkait
-
Pengakuan Jujur Joey Pelupessy: Hancur Lebur Dua Pekan usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia
-
Wawancara Joey Pelupessy: Era Kluivert Berakhir Pahit, Kini Lembar Baru Bersama John Herdman
-
Daftar Lengkap Pelatih yang Pernah Lawan John Herdman: Ada Pelatih Cristiano Ronaldo dan Messi
-
Nyaris Gantung Sepatu Usai Cedera, Neymar Bangkit dan Bidik Piala Dunia 2026
-
Krisis Venezuela-Amerika Serikat dan Persimpangan Kebijakan FIFA Imbas Ulah sang Anak Emas
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Perseta 1970: Firman Nugraha Cedera Serius dan Berisiko
-
Ruben Amorim Cuek, Tak Balas Panggilan dari Pelatih Interim Manchester United
-
Korban Brutal Tendangan Kungfu Muhammad Hilmi Gimnastiar Kejang-kejang Hingga Rusuk Retak
-
Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Dipermalukan Striker Didikan Pelatih Timnas Indonesia
-
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Marcus Rashford Diminta Pulang ke Old Trafford
-
Enzo Maresca Dipecat, Lalu Ruben Amorim, Berikutnya Arne Slot?
-
Terkuak! Ruben Amorim Frustasi, Ingin Beli Ollie Watkins tapi MU Malah Rekrut Sesko
-
Dear Jepang, Timnas Indonesia Kini Dilatih John Herdman, Pelatih yang Buat Kalian Malu
-
Kontroversi Pertama Darren Fletcher, Serang Balik Legenda MU yang Banyak Kritik
-
Persib vs Persija, Dua Macan Muda On Fire Hadapi Maung Bandung