Suara.com - PSIS Semarang resmi memecat pelatih asing mereka asal Italia, Vincenzo Alberto Annese. Memasuki paruh musim Liga 1 2018, tim kebanggaan Ibu Kota Jawa Tengah tersebut memang masih terpuruk di peringkat 17 papan klasemen alias berada di zona merah.
Seiring dengan didepaknya Vincenzo, manajemen PSIS pun langsung memperkenalkan sosok pelatih anyar mereka. Sosok tersebut adalah Jafri Sastra.
CEO PSIS, A.S.Sukawijaya mengatakan jika pemecatan Vincenzo ini berdasarkan atas hasil evaluasi manajemen. Menurutnya, tim memang butuh penyegaran.
"Kami berterima kasih kepada Vincenzo Annese atas perjalan lima bulan terakhir dalam menjalani 20 pertandingan Liga 1 (2018)," kata pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi tersebut seperti dimuat Antara.
Menurut Yoyok, agar muncul semangat baru dalam tim, maka manajemen memutuskan untuk mengontrak Jafri yang merupakan mantan arsitek Persis Solo tersebut.
"Tugas berat Pak Jafri karena kompetisi Liga 1 tinggal menyisakan 14 pertandingan. Manajemen memberi target lolos dari zona degradasi kepada Pak Jafri," paparnya.
Sementara itu, Jafri Sastra sendiri siap membantu PSIS mencapai target di akhir musim tersebut. "Saya akan semaksimal mungkin, bekerja keras agar PSIS terhindar dari degradasi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
Erick Thohir Jadi Menpora, Bos PSIS Semarang: Ini Tanggung Jawab Berat
-
BREAKING NEWS! Ini Pembagian Grup Pegadaian Championship 2025/2026
-
Gagal di PSIS Semarang, Striker Timnas Burundi Siap Bangkit Bersama Persijap Jepara
-
Malut United Datangkan Riyan Ardiansyah, Aroma PSIS Semarang Makin Kental
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Indra Sjafri Wajib Resah Lihat Statistik Penyerang Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025
-
Jelang Duel vs West Ham, Slot Akui Mental Liverpool Drop
-
Hasil Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, 2 Gol Telat Untuk Ultah Macan Kemayoran ke-97
-
Beri Sinyal Datangkan Ivar Jenner, Bos Persija Serahkan Keputusan ke Pelatih
-
Rizky Ridho Bertahan, Persija: Tak Ada Paksaan
-
Membedah 6 Striker Timnas Indonesia U-22: Siapa Pantas Jadi Trisula di SEA Games 2025
-
Susunan Pemain Persija vs PSIM Yogyakarta di BRI Super League 28 November 2025
-
3 Pilar Berlabel Senior Absen dari Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
-
Hasil Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya: Gol Telat Titan Agung Buyarkan Kemenangan Bajul Ijo