Suara.com - Timnas Brasil akan menghadapi Bolivia di laga perdana Copa America 2019. Meski tanpa Neymar, kemenangan akan menjadi hasil yang penting bagi tuan rumah Brasil di laga pertamanya ini
Laga Brasil vs Bolivia akan digelar di Estadio do Morumbi, Sao Paulo, Sabtu (15/6/2019) pagi WIB. Tentu saja meraih tiga poin akan menjadi awal yang baik dalam perjuangannya di turnamen ini .
Pelatih Brasil Tite pun mencoba melewati laga pertama ini dengan hasil positif. Kemenangan di laga pembuka tentunya akan membuat tekanan sebagai tuan rumah dan status tim favorit menjadi sedikit berkurang,
Ya, performa Brasil memang akan menjadi sorotan di laga ini. Pasalnya, mereka akan tampil tanpa diperkuat pemain bintangnya, Neymar yang dibekap cedera saat laga uji coba melawan Qatar pada pekan lalu.
Namun demikian, Tite masih memiliki stok yang cukup guna mengisi absennya Neymar. Brasil masih memiliki pemain tajam seperti Gabriel Jesus, Roberti Firmino, Richarlison dan David Neres.
"Dalam skuad kami fokus pada persiapan kami. Saya tidak akan pernah ingin berada dalam situasi bermain tanpa Neymar, pemain tiga besar di dunia, tetapi kami harus siap," tukas Tite seperti dilansir Scoresway.
Brasil juga lebih percaya diri menghadapi Copa America 2019. Gabriel Jesus dkk meraih dua kemenangan dalam laga uji coba masing-masing mengalahkan Qatar dengan skor 2-0 dan melumat Honduras 7-0.
Sementara menghadapi Bolivia, Brasil berada di atas angin. Selecao -- julukan Brasil, punya catatan apik yaitu mencatat rekor 20 kemenangan, empat hasil imbang, dan lima kali kalah.
Sedangkan di kubu Bolivia, pelatih Eduardo Villegas tentu harus bekerja keras untuk menghadapi laga ini. Pasalnya, Bolivia belum pernah menang dalam delapan pertandingan terbarunya sebelum berjumpa Brasil.
Baca Juga: Berikut 5 Fakta Menarik Jelang Brasil vs Bolivia di Copa America 2019
Tentu saja, Brasil sebagai tuan rumah dan juga dengan skuat yang dimilikinya pantas menjadi favorit di laga pembuka Copa America 2019 ini. Namun, akan mengejutkan jika Bolivia bisa mencuri poin dari Brasil di laga ini. Kita saksikan saja.
Perkiraan Susunan Pemain :
Brasil (4-2-3-1): Alisson; Filipe Luis, Thiago Silva, Marquinhos, Dani Alves; Casemiro, Arthur; Neres, Philippe Coutinho, Richarlison; Gabriel Jesus.
Pelatih: Tite.
Bolivia (4-4-1-1): Lampe; Marvin Bejarano, Jusino, Haquin, Diego Bejarano; Saavedra, Galindo, Justiniano, Chumacero; Castro; Martins.
Pelatih: Eduardo Villegas.
Berita Terkait
-
Sama-sama Pelatih Baru di 2025, Statistik Carlo Ancelotti dan Patrick Kluivert Bak Langit dan Bumi
-
Terbongkar! Carlo Ancelotti Digaji Bukan dari Uang Pemerintah Brasil
-
Pelatih Brasil Kasihan dengan Rizky Ridho, Kualitas Eropa Main di Liga Indonesia
-
Dari Istana ke Penjara: Kisah Tragis Mantan Presiden Brasil yang Terjerat Hukum
-
Gara-gara Brasil, Timnas Indonesia Dapat Angin Segar Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan Salah Florian Wirtz Jika Rekannya di Liverpool Tak Bisa Cetak Gol
-
Kisi-kisi Kondisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA Setelah Terjungkal dari Irak
-
Joan Laporta Blak-blakan Hubungannya dengan Messi: Sempat Retak tapi...
-
Mengapa Timnas Indonesia Layak Protes Wasit Ma Ning Setelah Gagal Lolos Piala Dunia?
-
Real Madrid Kepincut Pemain Asuhan Carlo Ancelotti, Siap Keluarkan Dana Fantastis
-
Lamine Yamal Kerap Dihujat, Kylian Mbappe: Tiap Orang Bisa Salah, Gak Usah Lebay!
-
Kata-kata Patrick Kluivert Bela Diri Tak Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026
-
Marcus Rashford Bakal Dipermanenkan Barcelona, Manchester United Bisa Apa?
-
Jadwal Lengkap Pekan 9 BRI Super League 2025/2026: Ada Persebaya vs Persija
-
Akhir Era Patrick Kluivert? 5 Pelatih Kelas Dunia Siap Guncang Kursi Panas Timnas Indonesia