Suara.com - Argentina lolos dari kekalahan setelah bermain imbang 1-1 melawan Paraguay di grup B Copa America 2019. Gol Lionel Messi dari titik penalti yang menyelamatkan Argentina dari kekalahan.
Pada laga di Mineirao Stadium, Belo Horizonte, Brasil, Kamis (20/6/2019) pagi. Paraguay unggul lebih dulu lewat gol Richard Sanchez di babak pertama. Namun Messi menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di babak kedua.
Hasil imbang 1-1 tersebut membuat langkah Argentina untuk lolos ke babak berikutnya semakin berat. Argentina berada di posisi buncit grup B setelah baru mengumpulkan satu poin dari dua laga.
Sedangkan Paraguay berada di posisi kedua dengan dua poin. Sementara Kolombia telah memastikan lolos ke babak perempat final setelah mengantongi enam poin usai menaklukkan Qatar 1-0.
Di laga terakhir penyisihan grup B, Argentina akan menghadapi Qatar pada Senin (24/6/2019) dini hari WIB. Sementara Paraguay akan menghadapi Kolombia.
Jalannya Pertandingan
Kedua tim sama sama mencoba membuka peluang di awal pertandingan. Meski Argentina unggul dalam penguasaaan bola namun belum ada serangan berbahaya dilakukan oleh Lionel Messi dan kawan - kawan di 15 menit pertama.
Sementara Paraguay melakukan ancaman lewat Derlis González dari sudut sempit namun masih dapat diblok di menit ke-29. Satu menit berselang sepakan dari Gustavo Gómez masih melenceng dari target.
Pada menit ke-34, peluang Argentina lewat tendangan bebas Messi yang sudah mengarah ke gawang masih dapat dengan mudah diamankan kiper Paraguay Roberto Fernández.
Paraguay akhirnya memimpin lebih dulu 1-0 di menit ke-37. Berawal dari usaha Miguel Almirón bergerak daru sayap dan melepaskan crossing sebelum disambut Richard Sánchez lewat sepakan kaki kanannya.
Baca Juga: Kalahkan Qatar, Kolombia ke Perempat Final Copa America 2019
Sudah unggul, Paraguay masih melakukan tekanan. Pada menit ke-41, usaha Santiago Arzamendia lewat sepakan kaki kanannya masih melambung di atas gawang Argentina.
Hingga turun minum, skor masih tetap 1-0 bagi keunggulan Paraguay atas Argentina. Di babak kedua, Paraguay lebih dulu menekan lewat sundulan Júnior Alonso yang masih melenceng di samping gawang di menit ke-47.
Pada menit ke-51, Argentina balik menekan tendangan Lautaro Martinez masih membentur mistar gawang, sedangkan bola rebound yang disambut Messi masih dapat diblok kiper Roberto Fernandez.
Namun wasit mengentikan laga sementara untuk melihat tayangan ulang VAR dan hasilnya wasit menunjuk titik putih setelah Ivan Piris dinyatakan hands ball di kotak terlarang.
Lionel Messi yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik setelah sepakan kaki kirinya mulus masuk ke gawang Paraguay. Skor pun menjadi imbang 1-1 di menit ke-58.
Pada menit ke-62, memberikan hadiah penalti pada Paraguay. Wasit menunjuk titik putih setelah Nicolas Otamendi melakukan pelanggaran kepada Derlis Gonzalez di kotak terlarang.
Namun, Derlis Gonzalez yang menjadi eksekutor gagal melakukan tugasnya dengan baik setelah kiper Franco Armani memblok tendangannya. Skor tetap tak berubah 1-1.
Berita Terkait
-
Pep Guardiola Ungkap Pemain Impian yang Ingin Dilatih, Bukan Cristiano Ronaldo atau Zidane
-
Cristiano Ronaldo Masih Paling Populer, Ini 10 Profil Pemain Paling Banyak Dilihat di 2025
-
Finalissima Argentina vs Spanyol: Potensi Lionel Messi Lawan Yamal Pertama Kali
-
Kontrak di Barcelona Tak Diperpanjang, Lewandowski Bakal Susul Messi ke Inter Miami
-
FIFA The Best 2025: Cristiano Ronaldo Absen, Lamine Yamal Bukan Pilihan Lionel Messi
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah