Suara.com - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, mengunci rapat-rapat terkait komposisi atau susunan pemain yang akan diturunkan saat menghadapi Persija Jakarta pada leg kedua final Piala Indonesia di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging, Makassar, Minggu (28/7/2019).
Kalezic mengatakan, para pemain yang akan diturunkan nanti tentunya diharapkan bisa memberikan penampilan terbaik demi merebut gelar juara Piala Indonesia.
Saat ini, PSM sendiri memang tengah tertinggal agregat sementara 0-1 usai tumbang pada leg pertama final di Stadion Utama Gelora Bung Karno akhir pekan lalu, saat Persija bertindak sebagai tuan rumah.
"Saya baru akan memberikan informasi (terkait susunan pemain) satu jam sebelum laga. Sebab, saya sama sekali tidak ingin siapa pun tahu strategi apa yang kita siapkan menghadapi Persija," papar Kalezic seperti dimuat Antara.
Pelatih berusia 49 tahun itu juga menyembunyikan sosok yang akan menggantikan posisi Marc Klok di lini tengah. Seperti diketahui, ace PSM itu akan absen pada leg kedua final nanti akibat akumulasi kartu.
Demikian juga dengan barisan depan tim Juku Eja --julukan PSM-- yang akan disiapkan untuk memporakporandakan benteng pertahanan Persija pada laga nanti.
"Saya akan memberi tahu kalian (wartawan) sejam sebelum laga," tegas Kalezic lagi.
Dalam latihan persiapan jelang kontra Persija, tim pelatih PSM juga memberlakukan sistem latihan tertutup. Tim pelatih fokus menyiapkan strategi khusus agar bisa membalikkan keadaan, sekaligus menjuarai turnamen Piala Indonesia 2018 ini.
"Kalian tidak perlu tanyakan 'starting eleven' karena kita menyiapkan strategi yang tidak boleh diketahui untuk laga nanti. Saya harap dimengerti," pungkas Kalezic.
Baca Juga: Tanpa Pluim dan Klok Lawan Persija, Banuelos: PSM Tetap Tim Kuat
Berita Terkait
-
Hasil BRI Super League, PSM Makassar Bikin Dewa United Frustrasi
-
Link Live Streaming Dewa United vs PSM Makassar di BRI Super League, Minggu 9 November 2025
-
Prediksi Dewa United vs PSM Makassar di BRI Super League Minggu 9 November 2025
-
Tak Seperti Bernardo Tavares, Tomas Trucha Ingin PSM Makassar Tampil Menyerang
-
Madura United Segera Lupakan Kekalahan, Fokus Benahi Tim Lawan PSM Makassar
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
Terkini
-
Aksi Nekat Jay Idzes Picu Efek Domino: Atalanta Pecat Ivan Juric
-
Kiper Keturunan Indonesia Kecelakaan
-
Media Vietnam Analisis Kekuatan Timnas Indonesia U-22, Nantikan Duel Skuad Indra Sjafri vs Mali
-
Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Peluang Lolos, PSSI Sudah Bersiap Copot Nova Arianto
-
Pemain Keturunan Portugal: Senang Kalau Bisa Dipanggil Timnas Indonesia
-
Skenario Rumit Timnas Indonesia Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Hajar Honduras
-
De Laurentiis Bantah Isu Antonio Conte Mundur dari Napoli: Cuma Isapan Jempol
-
Liverpool Terpuruk! Investasi Rp7,9 T Sia-sia, Pemain Anyar Cuma Jadi Beban
-
Legenda Inter Milan Kirim Pesan Emosional Usai Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
-
Calon Penerus Maarten Paes Ini Ternyata Kunci Kemenangan Timnas Indonesia atas Honduras