Suara.com - Pemerintah Daerah (Pemda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) siap merenovasi lima stadion yang akan menjadi venue pendamping gelaran Piala Dunia U-20 2021. Pesta sepakbola level usia terbesar di dunia itu memang bakal dihelat di Tanah Air tahun depan.
Renovasi dilakukan Pemda DIY demi memberikan kenyamanan bagi tim-tim peserta Piala Dunia U-20 2021 dalam melakoni latihan.
Venue-venue pendamping yang bakal direnovasi tersebut adalah Stadion Sultan Agung, Stadion Maguwoharjo, Stadion UNY, dan Stadion Pancasila UGM.
"Satu lagi cadangan yaitu Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS)," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Baskara Aji di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Jumat (31/01/2020).
Menurut Aji, PSSI bisa memilih stadion-stadion tersebut untuk venue latihan negara-negara peserta Piala Dunia U-20 2021. Sebab, tidak memungkinkan bila harus membangun stadion baru seperti yang disampaikan Kementerian PUPR.
Selain membutuhkan waktu yang lama, mencari lahan untuk stadion baru juga sulit dilakukan. Pemda DIY butuh waktu untuk mendapatkan lahan yang tepat dan cocok.
"Cari tanah kan susah," tutur Baskara.
Dengan renovasi ini, lanjut Aji, maka tentunya fasilitas venue-venue tersebut bisa ditingkatkan sesuai dengan standar internasional.
Stadion-stadion pendamping tersebut nantinya akan 'mendukung' Stadion Mandala Krida yang terpilih menjadi salah satu venue utama Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: Duh! Gara-gara Virus Corona, Rencana Persib Bandung Batal
Untuk Stadion Mandala Krida, Pemda DIY menyediakan anggaran sebesar Rp 60 miliar.
Namun bila Kementerian PUPR tetap akan membangun lapangan baru, Pemda DIY akan berupaya mencari lahan yang tersedia sesuai keputusan Pemerintah Pusat.
"Kalau memang butuh lapangan, ya kita sediakan lahannya nanti. Tapi kita belum dapat info untuk pembangunan lapangan baru," tandas Baskara.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Dalam Satu Momen, Mobil Sri Sultan Antre di Jalan, Pejabat Lain 'Terobos' Pakai Pengawalan
-
Absen Empat Tahun, Sri Sultan HB X Kembali Gelar Open House Idul Fitri
-
Dirut PTPP Dipanggil KPK Imbas Dugaan Kasus Korupsi Proyek Stadion Mandala Krida
-
KPK Kembali Tahan Tersangka Korupsi Stadion Mandala Krida
-
Sekda DIY Diperiksa KPK Terkait Kasus Dugaan Korupsi Stadion Mandala Krida
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif