Suara.com - Bhayangkara FC harus puas bermain imbang 2-2 melawan Persija Jakarta pada pertandingan pekan ketiga Liga 1 2020 di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (14/3/2020). Menurut Pelatih Paul Munster, timnya lengah sehingga bisa kebobolan.
Pertandingan yang berlangsung sengit itu, The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- mampu unggul duluan di babak pertama lewat gol Renan Silva. Persija bisa membalas di babak kedua lewat Otavio Dutra dan menyusul Evan Dimas Darmono.
Beruntung Ezechiel N'Douassel berhasil mencetak gol yang membuat laga berakhir tanpa pemenang alias 2-2.
Munster selaku pelatih Bhayangkara FC menilai timnya main bagus di babak pertama. Namun, di babak kedua ada beberapa kesalahan yang dibuat sehingga Persija mampu memanfatkannya dengan baik.
"Babak pertama, kami sudah baik dalam ball possesion dan berhasil mencetak gol. Namun pada babak kedua, kami banyak membuat kesalahan yang akhirnya, kami dibalikan kedudukan," kata Munster.
Sementara itu, pemain Bhayangkara FC TM Ichsan menilai timnya masih kurang beruntung. Termasuk tiga hasil imbang yang didapat oleh timnya.
Sebelum ditahan Persija, The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- bermain seri melawan Persiraja Banda Aceh dan Persik Kediri.
"Kami butuh keberuntungan, ada banyak peluang di Aceh, Kediri ada penalti tapi gagal, lalu hari ini (kemarin) kami ada peluang," ujar TM Ichsan.
Baca Juga: Sama-sama Cetak Gol, Pelatih Persija Puji Evan Dimas dan Otavio Dutra
Berita Terkait
-
Sama-sama Cetak Gol, Pelatih Persija Puji Evan Dimas dan Otavio Dutra
-
Liga 1 2020 Ditunda Imbas Corona, Pelatih Persija: Ini Terbaik buat Semua
-
Derby Jakarta Bhayangkara FC vs Persija Berakhir Sama Kuat
-
Bhayangkara FC vs Persija, Osvaldo Haay Jadi Musuh Ruben Sanadi
-
Prediksi Bhayangkara FC vs Persija Jakarta di Liga 1 2020
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Siapa Layvin Kurzawa? Bek PSG Dikabarkan ke Persib Bandung
-
Layvin Kurzawa Jadi Pemain Termahal Super League Jika Gabung Persib Bandung?
-
Prediksi Skor Inter Milan vs Arsenal: Duel Sengit di San Siro, Ujian Berat The Gunners
-
Bhayangkara FC Resmi Rekrut 3 Pemain Asing Baru Untuk Perkuat Lini Serang, Siapa Saja?
-
Bojan Hodak Bakal Rombak Tim, Siap-siap Pemain Persib Bandung Ada yang Digeser
-
John Herdman Tukangi Timnas Indonesia, Fajar Fathurrahman Incar Satu Posisi Utama
-
Kebijakan Jordi Cruyff Buka Jalan Dean James Direkrut Ajax Amsterdam
-
Ingin Pertahankan Puncak Klasemen, Eliano Reijnders Butuh Dukungan Bobotoh
-
Beckham Putra Akui Dapat Bisikan Khusus dari John Herdman, Apa Itu?
-
Protes Keras Frenkie de Jong Terhadap Kepemimpinan Wasit Usai Barcelona Tumbang