Suara.com - Penyerang kawakan Tira-Persikabo asal Paraguay, Silvio Escobar harus mengurungkan niat pulang kampung ke negaranya untuk merayakan libur lebaran tahun ini.
Escobar merupakan seorang mualaf dan Ramadan 1441 H yang sudah di depan mata ini bakal jadi Ramadan kelima eks penyerang PSM Makassar, Bali United, Perseru Serui, Persija Jakarta, serta PSIS Semarang itu di Tanah Air.
Escobar sejatinya merencanakan pulang kampung ke Paraguay pada libur lebaran tahun ini, akan tetapi rencana penyerang berusia 33 tahun itu harus buyar imbas pandemi global Virus Corona yang sangat masif saat ini.
Pasalnya, Paraguay telah memberlakukan lockdown sejak awal Maret lalu, dan hasilnya cukup efektif dalam menekan kasus positif COVID-19 di negara Amerika Selatan tersebut.
Escobar pun mengaku legowo, selain itu ia mencoba tunduk pada aturan Pemerintah Indonesia yang memang sudah melarang kegiatan mudik.
"Saya ikut aturan pemerintah saja. Sebenarnya saya ingin sekali pulang ke Paraguay, tapi karena ada wabah ini semua tidak bisa kemana-mana. Terlebih Paraguay juga sudah lockdown," tutur Escobar, Kamis (23/4/2020).
"Tapi, saya dapat kabar bahwa keluarga saya di sana dalam keadaan baik-baik saja. Itu yang lebih penting untuk saya. Saya rela tidak pulang kampung. Saya yakin pasti ada waktu lagi untuk bisa kembali ke Paraguay," kata sang striker.
Terkait menjalani ibadah puasa tahun ini, Escobar mengaku tetap antusias meski COVID-19 sedang mengintai.
"Ini puasa kelima saya, dan Alhamdulillah saya sudah siap lahir batin untuk menjalankan puasa kali ini," pungkas Escobar.
Baca Juga: Ambil Bagian Perangi Corona, Tira-Persikabo Donasikan APD ke RSUD Cibinong
Berita Terkait
-
5 Fakta Nomor 21 Jordi Amat di Persija: Pernah Dipakai Pemain Mualaf yang Takut Sunat
-
8 Pemain Rela Dinaturalisasi Sampai Pindah Agama, Tapi Belum Dipanggil Timnas Indonesia
-
Alasan Striker Mualaf asal Paraguay Jadi WNI, Ternyata Tak Selalu demi Timnas Indonesia
-
Kisah Eks Persija Silvio Escobar Teguh di Jalan Islam: Hampir Gagal Mualaf karena Takut Sunat
-
Susah-susah Naturalisasi, 5 Pemain Ini Malah Belum Pernah Cicipi Timnas Indonesia
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
Terkini
-
Pengganti Alfredo Vera, Madura United Umumkan Pelatih Baru dari Brasil
-
Demi Emas SEA Games 2025, Muhammad Ferarri Antusias Timnas Indonesia U-22 Hadapi Mali
-
Welcome to Indonesia Timur Kapadze, Sesaat Lagi Akan Diumumkan PSSI!
-
Kalahkan Dewa United, Tomas Trucha Sebut PSM Makassar Masih Harus Banyak Berbenah
-
Masa Depan Belum Jelas, Andreas Christensen Ingin Bertahan di Barcelona
-
Seperti Lionel Messi di Argentina, Casemiro Anggap Brasil Masih Butuh Neymar
-
Real Madrid Siap Bajak Bomber Muda Levante, Siapkan Mahar Rp1,7 Triliun
-
Pemain Keturunan Surabaya Percepat Pesta Pernikahan Demi Bisa Bela Timnas
-
Lahir di London Tumbuh di Barcelona, Pemain Keturunan Ini Eligible Bela Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Islandia Bicara Adopsi dan Akui Punya Ibu Asli Jakarta