Suara.com - Gelandang sentral Persib Bandung, Dedi Kusnandar mengaku memilih menghabiskan waktu ngabuburit atau menunggu buka puasa dengan tadarusan.
Mengaji menjadi rutinitas favorit Dedi hari-hari ini, selain tentunya melakoni latihan mandiri dengan menu yang diberikan tim pelatih Persib.
"Tadarusan selalu disempatkan buat ngabuburit. Saya biasa ngaji sih menunggu waktu buka puasa," ujar Dedi di laman resmi Persib, seperti dilansir Antara.
Pria yang akrab disapa Dado ini mengakui jika bulan Ramadan kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
Jika dulu sesi latihan secara kolektif maupun pertandingan tetap digelar di bulan puasa, namun kali ini seluruh aktivitas tim dilakukan di rumah.
Seperti diketahui, Liga 1 2020 telah ditangguhkan sejak Maret lalu imbas dari pandemi COVID-19 di Tanah Air.
Di balik itu semua, Dado mengakui jika kini ia banyak memiliki waktu luang bersama keluarga.
"Jadi selain program latihan, tadarusan di sore hari, kadang ajak main anak juga di belakang rumah. Ini paling seru, karena sebelum-sebelumnya jarang juga," ungkap pemain berusia 28 tahun itu.
Soal hidangan saat berbuka maupun sahur, pemain asal Jatinangor ini mengaku tak terlalu memilih-milih makanan atau minuman. Dado menikmati semua jenis hidangan, terutama yang manis.
Baca Juga: Gatal Bermain, Ivan Rakitic: Peduli Setan Virus Corona!
"Takjil biasa kolak atau sup buah. Tapi yang penting manis saja, makanan juga tidak ada yang khusus," tukas Dado.
Berita Terkait
-
Tinggalkan Persib Bandung, Eliano Reijnders Kangen Gabung PEC Zwolle
-
Tegas! Persib Bandung Bantah Isu Bojan Hodak Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Targetkan Kemenangan Melawan Dewa United, Beckham Putra Siap Kerja Keras
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Deretan Prestasi Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Heimir Hallgrimsson
-
Dijamin Tidak Menyesal Timnas Indonesia Pilih Timur Kapadze karena Ini
-
Jejak Sukses Timur Kapadze di Asia, Piala Dunia dan Olimpiade Jadi Modal Latih Timnas Indonesia
-
Dulu Ditunggu Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Maluku Ini Kini Kena 'Red Flag' Dikit-dikit Cedera
-
Pascal Struijk: Van Gaal Menelpon Saya Langsung
-
Memaksimalkan Jeda FIFA Match Day, PSIM Yogyakarta Gelar Uji Coba Meratakan Menit Bermain Skuad
-
Alasan Carlos Perreira Jadi Nahkoda Baru Madura United Lanjutkan BRI Super League
-
Ole Gunnar Solskjaer Bongkar Awal Musabab Kehancuran Karier Jadon Sancho di MU
-
Duet Maut di Lini Belakang AC Milan Bikin Fabio Capello Terkesima
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool