Suara.com - Indonesia terbukti tak berhenti melahirkan talenta pesepak bola muda berbakat. Teranyar, ada wonderkid asal Banjarmasin bernama Welberlieskott de Halim Jardim yang baru saja dikontrak oleh raksasa Brasil, Sao Paulo.
Nama Welberlieskott sempat jadi buah bibir sepak bola Tanah Air. Pemain 14 tahun itu sukses meraih prestasi bergengsi saat mengikuti kompetisi di Eropa.
Welber, demikian nama akrabnya, tercatat pernah meraih treble winner pada 2019. Ia sukses mengantar timnya juara di ajang Gothia Cup di Swedia, Dana Cup di Denmark, serta Adidas Madewis Cup di Prancis.
Welberlieskott saat itu meraih gelar juara bersama Sao Paulo juga. Bedanya, ia belum mendapat kontrak resmi karena usianya belum genap 14 tahun, batas minimal pemain profesional Brasil.
Berkat penampilan apik tersebut, Welberlieskott kini mendapat kontrak profesional dari Sao Paulo. Kabarnya putra pasangan Brasil-Indonesia, yaitu Elisangelo de Jesus Jardim dan Lielyana Halim itu dikontrak jangka panjang selama lima tahun.
Kabar tersebut turut dibagikan lewat foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya. Welberlieskott terlihat sedang menandatangani kontrak yang didampingi oleh orangtua dan kedua saudaranya.
''Syukurlah untuk tahap selesai lainnya. Kontrak latihan ditandatangani, Anda akan selalu bertarung,'' tulis Welberlieskott dalam keterangan foto.
Sebagai informasi, Welberlieskott merupakan pemuda kelahiran Banjarmasin. Ia merupakan anak dari ayah asli Brasil bernama Elisangelo de Jesus Jardim dan ibu asli Indonesia, Lielyana Halim.
Namun, Welberlieskott sejak kecil sudah diboyong oleh ayahnya pulang ke Brasil. Saat di Indonesia, sang ayah Elisangelo pernah berkarir di Liga Indonesia dengan membela Borneo FC, Persekaba Bandung, hingga Persiba Balikpapan.
Baca Juga: Presiden Brasil Menolak Divaksin Corona, Tapi Mau Vaksinasi Warganya
Berita Terkait
-
Pratama Arhan Bakal Setim dengan Putra Legenda Brasil Rivaldo
-
Nyaris Gantung Sepatu Usai Cedera, Neymar Bangkit dan Bidik Piala Dunia 2026
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
-
Jalani Operasi Jantung Berisiko, Roberto Carlos Keluar dari Masa Kritis
-
18 Ribu Jiwa Terdampak Banjir Banjar, 14 Kecamatan Terendam di Penghujung Tahun
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?