Suara.com - AC Milan akan menjamu Cagliari dalam laga pekan ke-37 Liga Italia. Pertandingan yang berlangsung di San Siro itu bakal kick-off pada Senin (17/5/2021) pukul 01.45 WIB.
Milan yang sempat jadi penantang gelar scudetto tengah memasuki periode genting di sisa dua pertandingan terakhir Liga Italia musim 20202/2021.
Mereka wajib meraih kemenangan dalam laga ini apabila ingin segera mengunci satu tiket lolos ke Liga Champions musim depan.
Rossoneri untuk sementara duduk di peringkat keempat klasemen pasca Napoli meraih kemenangan 2-0 di kandang Fiorentina beberapa jam lalu.
Kondisi itu harus direspons Milan dengan raihan kemenangan juga apabila ingin secepatnya merebut peringkat ketiga dari Partenopei.
Milan menatap pertandingan ini dengan kepercayaan diri tinggi selepas menggasak Torino dengan skor telak 7-0 pekan lalu.
Tim besutan Stefano Pioli yang sempat bermasalah pada penyelesaian akhir karena absennya Zlatan Ibrahimovic, mulai menemukan kembali ketajamannya di laga terakhir.
Kemenangan atas Cagliari bakal menjamin Milan finis di posisi empat besar. Di pertandingan terakhir kontra Atalanta, secara matematis hanya bakal menjadi perebutan runner-up Liga Italia di bawah Inter Milan selaku juara.
Sementara bagi Cagliari, pertandingan ini juga penting mengingat posisi mereka masih belum aman dari degradasi.
Baca Juga: Kalahkan Sang Juara Serie A, Juventus Pede Finis Empat Besar
Cagliari untuk sementara duduk di peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi 36 poin atau terpaut empat poin dari Benevento di zona degradasi.
Duel AC Milan vs Cagliari bisa disaksikan secara live streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Milan vs Cagliari.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Italia: Napoli Gusur Milan dan Juventus Usai Gebuk Fiorentina
-
Dibantu Dua Penalti, Juventus Taklukan Inter Milan 3-2
-
Del Piero Soal Pertandingan Juventus vs Inter: Penalti Cuadrado Keliru!
-
Euro 2020, Zlatan Ibrahimovic Tak Perkuat Timnas Swedia
-
Kalahkan Inter Milan, Juventus Optimis Finish di Posisi 4 Besar Serie A
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal