Suara.com - Presiden Borneo FC, Nabil Husein memperkenalkan Chandra Kurniawan sebagai stakeholder baru di dalam tim Pesut Etam.
Akun Instagram resmi Borneo FC mengunggah informasi perkenalan dari Chandra Kurniawan ini, Selasa (20/7/2021)
"Saya perkenalkan Mas Chandra Kurniawan sebagai stakeholder baru di tim kita. Semoga dengan bergabungnya di keluarga besar Borneo FC, dapat turut mendukung ambisi besar untuk membawa Pesut Etam menjadi klub yang lebih profesional dan meraih kejayaan," ujar Nabil Husein di unggahan akun @borneofc.id.
Selanjutnya dikutip dari laman resmi Borneo FC, Selasa (20/7/2021), Nabil menjelaskan jika Chandra Kurniawan adalah seseorang yang memiliki sederet pengalaman di berbagai event olahraga berskala nasional dan internasional.
"Chandra Kurniawan memiliki sederet pengalaman di berbagai event olahraga berskala nasional dan internasional, sehingga dengan semangat dan dukungannya, saya yakin Borneo FC akan selalu siap mengejar prestasi, bahkan hingga ke pentas Asia," terang Nabil.
Chandra Kurniawan sebelumnya sudah dipercaya oleh panitia PON XX/2021 sebagai konsultan logo dan maskot. Selain itu, ia juga sukses di event internasional seperti SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.
Menurut Chandra, saat ini sepakbola Indonesia sudah berkembang pesat dan bukan hanya menjadi sport industry, melainkan terus berkembang ke arah sportainment dan sport tourism yang memiliki potensi luar biasa.
"Kita harus adaptif dan siap, bukan hanya memberikan hiburan di lapangan hijau, namun sepakbola menjadi sebuah lifestyle dan trendsetter fashion industry. Borneo FC siap untuk memberikan hasil terbaik bagi klub, komunitas dan masyarakat Samarinda pada khususnya, serta seluruh pecinta sepakbola di Indonesia," jelas Chandra.
[Antara]
Baca Juga: Persija Jakarta Terimbas PPKM Darurat, Ini Kata Direktur Klub
Berita Terkait
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
-
Prediksi Semen Padang vs Borneo FC, Pesut Etam Misi Perpanjang Rekor Kemenangan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim