Suara.com - Paris Saint-Germain (PSG) begitu menggeliat di bursa transfer musim panas 2021 ini. Sederet pemain sudah didapat dan beberapa lainnya masih dibidik, termasuk yang teranyar konon adalah Paul Pogba, gelandang sentral Manchester United.
Tak main-main, seperti diklaim RMC Sports yang dilansir MEN, Rabu (21/7/2021), PSG bahkan sudah menjalin negosiasi 'tahap lanjut' dengan perwakilan Pogba, yakni agen super Mino Raiola.
Disebutkan, Pogba via Raiola sudah hampir mencapai kesepakatan personal dengan kubu PSG terkait kontrak maupun besaran gaji yang akan dia terima.
Lantas bagaimana reaksi Manchester United dengan perkembangan ini? Menurut RMC, pihak Setan Merah rupanya tetap kalem dan menolak untuk panik.
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer diyakini ingin terus mempertahankan Pogba di skuadnya.
Akan tetapi, jika yang bersangkutan memang bersikeras ingin cabut dari Old Trafford di musim panas ini, maka kepergiannya tak akan ditahan-tahan.
Manchester United disebut tak akan melepas Pogba di bawah harga 70 juta euro, sementara PSG enggan mengeluarkan biaya lebih dari 60 juta euro untuk mendapatkan gelandang Timnas Prancis berusia 28 tahun itu.
Yang jadi masalah, kontrak Pogba bersama Manchester United akan kedaluwarsa pada musim panas tahun depan, yang mana kubu Setan Merah tentunya dihadapkan dengan prospek kehilangan sang bintang secara cuma-cuma
Apa pun itu, Manchester United dipercaya tetap tenang dengan situasi saat ini, dengan mereka masih menunggu tawaran yang benar-benar cocok dari PSG untuk transfer Pogba ini.
Baca Juga: Rayakan Idul Adha, Kompaknya Paul Pogba Berpakaian Islami dengan Istri
Tag
Berita Terkait
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Bruno Fernandes Asyik Ngopi Bareng Tangan Kanan Ruben Amorim, Kode Mau Ikut Cabut?
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
Here We Go! Antoine Semenyo Tiba di Manchester, Jadi Rekrutan Termahal City
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
3 Hari Penentu Juara Paruh Musim Super League 2026, Siapa yang Bertanding?