Suara.com - Setelah ditumbangkan Persita di laga perdana, Persipura kembali menelan kekalahan di laga kedua Liga 1 2021. Menghadapi Persela di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Jumat (10/9/2021), tim besutan Jacksen F Tiago dipaksa menyerah dengan skor tipis 1-0.
Jalannya pertandingan
Persela mendominasi serangan sejak pertandingan dimulai. Beberapa peluang bahkan sudah didapatkan tim asuhan Iwan Setiawan di awal babak pertama ini.
Terbukti, Laskar Joko Tingkir --julukan Persela-- membuka keunggulan lewat gol dari Ivan Carlos pada menit ke-12. Memanfaatkan tubuh besarnya usai mendapatkan umpan matang, ia langsung melesatkan tendangan kaki kiri yang tidak bisa dihalau kiper Fitrul Dwi Rustapa.
Belum ada gol lagi sampai dengan menit ke-25. Kedua tim saling serang, namun belum ada peluang berbahaya yang tercipta.
Memasuki menit 38, Persela kehilangan satu pemain setelah Akbar diusir wasit. Sang pemain harus mandi lebih cepat karena mendapat kartu kuning kedua usai melanggar pemain Persipura.
Dalam sisa babak pertama, Persipura yang unggul jumlah pemain menekan pertahanan Persela. Namun, hingga turun minum skor 1-0 untuk Persela tidak berubah.
Persela yang bermain dengan 10 orang kesulitan membangun serangan. Upaya tim asuhan Iwan Setiawan untuk menggandakan keunggulan selalu berhasil dipatahkan Persipura.
Persipura terus memberikan tekanan sejak dimulainya babak kedua. Hilangnya satu pemain Persela membuat Todd Rivaldo Ferre terus menekan pertahanan lawan.
Baca Juga: Tak Boleh Main Lawan Persib, Dhika Bayangkara Beberkan Kelemahan Maung Bandung
Sayangnya, Mutiara Hitam --julukan Persipura-- masih belum bisa mencetak gol hingga menit ke-65. Kiper Persela Dwi Kuswanto bermain sangat baik sejauh ini.
Persela dipaksa bertahan. Percobaan terus dilakukan Persipura untuk mencetak gol. Akan tetapi, hingga menit 75, Persipura masih kesulitan menyeimbangkan papan skor.
Upaya terus dilakukan Persipura untuk menjebol gawang Persela. Mulai dari tendangan jarak jauh hingga mencoba menerobos dari dekat telah dilakukan, namun belum juga berbuah gol.
Persipura terus mencoba membobol gawang Dwi Kuswanto. Namun, hingga pertandingan selesai skor 1-0 untuk kemenangan Persela tetap bertahan.
Susunan Pemain
Persela Lamongan (3-5-2): Dwi Kuswanto; Damerson Costa, Moch Zaenuri, Akbar; Gian Zola (Andri Muladi 41'), Ahmad Bustomi (Iman Budi 55'), Malik Risaldi (Ibrahim Musa Kosepa 88'), Nasir, Riyatno Abiyoso (Riswan Yuswan 88'); Ahmad Birrul Walidain, Ivan Carlos (Risqki Putra Utomo 55').
Berita Terkait
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-11 Besok: Persija Main!
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025
-
Negara yang Dulu Dikalahkan Timnas Indonesia Era STY, Kini Selangkah Menuju Piala Dunia 2026
-
Mantan Pemain Sunderland Debut bersama Bangladesh, Lawan Negara Eks Persija Jakarta
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol
-
PSSI Wajib Gerak Cepat, Timur Kapadze Kini Masuk Radar Klub Kazakhstan
-
Kata-kata Rizky Ridho Usai Gol Spektakulernya Tembus Nominasi FIFA Pusks Award 2025
-
Reaksi Rizky Ridho Usai Gol Spektakulernya Masuk Nominasi Puskas Award 2025