Suara.com - Liverpool akan melakukan negosiasi untuk menunda keberangkatan Sadio Mane, Mo Salah, dan Naby Keita untuk membela negaranya masing-masing di Piala Afrika 2021.
Piala Afrika akan dimulai pada 9 Januari, jika mengacu pada aturan FIFA, Salah, Mane, dan Naby Keita harus meninggalkan Liverpool pada 27 Desember.
Jurgen Klopp melakukan negosiasi agar keberangkatan pemainnya untuk Piala Afrika berhasil diundur.
Jika negosiasi gagal, Liverpool akan kehilangan pemain dan berpotensi absen dalam delapan laga termasuk absen dalam pertandingan melawan Chelsea dan Leicester.
Jurgen Klopp mengadakan pembicaraan dengan tim nasional selama jeda internasional bulan depan dalam upaya membujuk mereka untuk mengizinkan para pemain pergi pada Januari.
Harapannya adalah agar ketiganya siap untuk perjalanan ke Stamford Bridge pada 2 Januari, sebelum mereka berangkat ke Kamerun menjelang dimulainya kompetisi.
Senegal yang merupakan negara Mane dan Guinea --negara Keita sama-sama memulai kampanye mereka pada 10 Januari, sementara tim Mesir selaku negara Mohamed Salah, tidak bermain hingga 11 Januari.
"Saya suka kompetisi tetapi Piala Afrika yang hadir pada Januari, bagi kami, adalah bencana,” kata Jurgen Klopp dilansir dari Metro, Rabu (21/10/2021).
"Selain itu, kami sama sekali tidak memiliki kekuatan, jadi jika kami mengatakan, 'Kami tidak akan melepaskannya', pemain tersebut diskors."
Baca Juga: Diego Simeone Beber Alasan tak Mau Salaman dengan Jurgen Klopp
'Bagaimana mungkin perusahaan yang membayar pemain tidak bisa memutuskan pemain harus bertahan atau tidak?” tambahnya.
Sementara itu, Liverpool berharap bisa melanjutkan tren positif pasca kemenangan beruntun mereka atas Watford dan Atletico Madrid, dengan raupan tiga poin saat melawan Manchester United di Liga Inggris pada Minggu (24/10/2021).
Penulis: Aulia Ivanka Rahmana
Berita Terkait
-
4 Wakil Inggris Kembali Berjaya di Matchday Ketiga Liga Champions Eropa
-
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini: Ada Derbi Barat Laut Man United vs Liverpool
-
Gara-gara Diego Simeone, Jurgen Klopp Emosi ke Wartawan Usai Duel Atletico Vs Liverpool
-
Liga Champions Matchday 3: Liverpool Menang Tipis, Real Madrid Pesta 5 Gol
-
Tolak Jabat Tangan dengan Jurgen Klopp, Diego Simeone Jelaskan Alasannya
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Dear Jepang, Timnas Indonesia Kini Dilatih John Herdman, Pelatih yang Buat Kalian Malu
-
Kontroversi Pertama Darren Fletcher, Serang Balik Legenda MU yang Banyak Kritik
-
Persib vs Persija, Dua Macan Muda On Fire Hadapi Maung Bandung
-
Cristiano Ronaldo Investasi AI, Lionel Messi Ketinggalan Zaman Akui Tak Pernah Pakai ChatGPT
-
Dipecat Chelsea karena Profesional, Enzo Maresca Akhirnya Buka Suara
-
Viral Tendangan Kungfu Liga 4, Kafi FC Jogja: Itu Gak Sengaja!
-
Ole Gunnar Solskjaer Kandidat Kuat Nakhoda Baru MU Sampai Akhir Musim Ini
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Intip Kontrakan Mewah Rp24 Miliar yang Ditempati Ruben Amorim Saat Latih Manchester United