Suara.com - Klub raksasa Liga Spanyol Barcelona dikabarkan ingin memperpanjang kontrak bek sayap senior Dani Alves setidaknya untuk satu musim ke depan dalam waktu dekat.
Dikutip Antara dari football-espana, Jumat (4/3/2022), Barcelona dinilai kagum dengan penampilan yang ditunjukkan oleh pemain berposisi bek sayap kanan itu sepanjang musim ini.
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez merasa Dani Alves dengan kemampuannya sebagai pemain serba bisa telah menjadi bagian penting dari timnya yang tengah berusaha untuk bangkit di Liga Spanyol.
Pada tiga pertandingan terakhir Barcelona di Liga Spanyol, Alves berhasil mencetak satu gol dan dua assist, ia juga merupakan bagian penting dari kemenangan Blaugrana atas Atletico Madrid 4-2 beberapa waktu yang lalu.
Kemampuan Alves dalam membaca pertandingan, teknik dan kualitas kepemimpinan Alves diyakini telah membantu Xavi mengimplementasikan posisi yang ingin pemain asal Brasil itu mainkan.
Lebih dari itu, Xavi juga mengapresiasi kehadiran Alves di Barcelona karena sikap dan etos kerjanya mampu menjadi contoh baik untuk pemain-pemain muda Blaugrana.
Selain itu, di luar sepak bola, Alves masih menerapkan istirahat yang cukup dan diet bagus yang membuat dirinya masih bersaing di skuad Barcelona meski telah berumur 38 tahun.
Di mata Alves, berkiprah di Barcelona akan memberikannya sorotan dalam rangka keinginannya untuk kembali membela timnas Brazil di ajang Piala Dunia 2022 Qatar pada November mendatang.
Setelah sempat membela beberapa klub besar seperti Juventus, Paris Saint-Germain (PSG) dan Sao Paulo, pada November lalu Dani Alves kembali Barcelona dengan status bebas transfer setelah kursi kepelatihan diisi oleh mantan rekan setimnya, Xavi.
Baca Juga: Joan Laporta: Barcelona Siap Buat Mata Uang Kripto Sendiri
Selama delapan tahun membela Barcelona, tercatat ia berhasil mencatatkan 391 penampilan serta berhasil menyumbangkan 21 gol dan 101 assist di segala ajang.
Selain itu, ia juga mempersembahkan tiga gelar Liga Champions, enam gelar Liga Spanyol, 5 gelar Copa del Rey dan tiga gelar Piala Dunia Antar Klub untuk Barcelona.
Berita Terkait
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Besiktas Ingin Pinjam Ter Stegen dari Barcelona
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Merendah, Bintang Muda Real Madrid Puji Setinggi Langit Lamine Yamal
-
Janji Kampanye Calon Presiden Barcelona: Erling Haaland Bakal ke Nou Camp
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Media Luar Negeri Sebut Ole Romeny Disebut Alami Penurunan Performa
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
-
Bangganya Kevin Diks yang Bikin Warisan untuk Indonesia di Bundesliga Jerman
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma
-
3 Fakta Menarik Ange Postecoglou, Kandidat Ideal untuk Latih Timnas Indonesia