Suara.com - Kiper PSS Sleman Try Hamdani Goentara mengaku antusiastis dan siap melakoni turnamen pramusim Piala Presiden 2022, terutama pada laga perdana melawan Persis Solo.
"Tentunya sangat seru, bisa dikatakan laga derby. Pastinya kita sudah siap, baik pelatih dan pemain menghadapi laga perdana kontra tim tuan rumah," kata Try dalam laman resmi klub, Kamis seperti dimuat Antara.
Dalam turnamen ini skuad Super Elang Jawa akan meladeni tuan rumah Persis Solo dalam laga pembuka di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu lusa.
"Persis Solo kita ketahui sudah memiliki skuad yang mumpuni dan bisa dikatakan mulai lengkap. Apapun ceritanya kita harus siap hadapi mereka," kata dia.
Bagi Try, turnamen pramusim Piala Presiden memiliki memori kuat dalam benaknya kala bersama tim PSS pada 2017 menahan imbang Persipura dalam laga pembuka yang dihadiri Presiden Joko Widodo.
Hal itulah yang membuat penjaga gawang alumnus tim PON Sumatera Selatan itu memiliki motivasi khusus dalam turnamen tersebut.
"Alhamdulillah dengan waktu yang ada secara tim sudah menemukan chesmistry dan perlahan saling memahami karakter-karakter pemain," kata dia.
Pria kelahiran Palembang itu yakin PSS siap berkiprah dalam turnamen tersebut meskipun timnya baru saja berkumpul dan usai merampungkan pemusatan latihan di Kaliurang, Pakem, Sleman.
"Turnamen sangat bagus buat persiapan kompetisi. Walaupun belum lengkap dengan pemain asing, kita optimis bisa memberikan yang terbaik di Piala Presiden 2022," kata dia.
Baca Juga: Persikabo 1973 Berkekuatan 28 Pemain Hadapi Piala Presiden 2022
Piala Presiden 2022 yang merupakan turnamen pramusim akan bergulir pada 11 Juni-17 Juli diikuti 18 klub dan akan dilangsungkan di empat kota sekaligus, yakni Bandung, Solo, Malang, dan Samarinda.
Berita Terkait
-
Jamu PSS Sleman, Kendal Tornado FC Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan
-
Hadapi Persita, Pelatih Persis Solo: Kami Berambisi untuk Menang
-
Eks Pelatih Persis Solo dan Persik Dapat Jabatan Mentereng dari Federasi Malaysia
-
Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo di BRI Super League, 27 Desember 2025
-
Hasil BRI Super League: Persis Solo Bikin Gol Bunuh Diri, Dewa United Pesta 5 Gol
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Trik Khusus John Herdman Lahirkan Bintang Dunia seperti Jonathan David
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Ruben Amorim Pergi dengan Senyum, Asisten Ungkap Kisah di Balik Pemecatan Manchester United
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Prediksi Skor Manchester City vs Brighton: The Citizens Incar Poin Penuh
-
Persib Bandung vs Persija, Suporter Tamu Dilarang Hadir di Stadion GBLA
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Deretan Penghargaan Punya John Herdman Sebelum Tangani Timnas Indonesia