Suara.com - Pelatih Timnas Kosta Rika, Luis Fernando Suarez mengaku merasa mendapatkan pembenaran setelah membujuk pemain-pemain veteran seperti Keylor Navas dan Bryan Ruiz agar tetap bersama timnas, setelah mereka turut mengantarkan negaranya mengamankan tiket terakhir ke putaran final Piala Dunia 2022.
Tim Amerika Tengah itu mengalahkan Selandia Baru 1-0 dalam laga play-off Piala Dunia 2022 antarbenua di Qatar, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB, untuk merebut tempat terakhir di gelaran Qatar 2022.
Gawang Kosta Rika dijaga Navas, kiper Paris Saint-Germain berusia 35 tahun yang sudah memperkuat timnas lebih dari 100 pertandingan, sementara Ruiz yang penyerang berusia 36 tahun juga diturunkan dalam laga kontra Selandia Baru.
"Saya harus membujuk mereka agar bertahan dan bertanding lagi dalam Piala Dunia dan saya senang saya sudah melakukannya. Kontribusi mereka luar biasa," kata Fernando Suarez seperti dilansir Reuters, Rabu.
"Banyak yang mengkritik, tetapi mereka jelas adalah bagian penting dari kesuksesan skuad ini. Grup ini spektakuler, saya tidak bisa melukiskannya. Ini kelompok manusia yang spektakuler. Bersama pemain-pemain ini, jauh lebih mudah untuk melakukan sesuatu," sambungnya.
Hadiah karena telah mengalahkan Selandia Baru bagi Kosta Rika adalah tempat di putaran final Piala Dunia 2022 di Grup E, di mana mereka akan tergabung bersama juara dunia satu kali Spanyol, juara dunia empat kali Jerman, serta tim kuat Asia Jepang.
"Ah, saya lupa," kata sang pelatih ketika ditanya tentang prospek timnya dalam grup yang sulit.
"Besok saya harus mulai memikirkan segalanya. Tapi kami harus berkembang, dan saya harap dalam beberapa bulan ke depan kami bisa melakukannya."
"Kami ingin kompetitif melawan negara-negara ini, saya kira itu penting," tukas Fernando Suarez.
Baca Juga: Kalahkan Selandia Baru, Kosta Rika Segel Tiket ke Piala Dunia 2022
Tag
Berita Terkait
-
Harga Tiket Selangit Tak Surutkan Minat, Permintaan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Meroket
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Fakta Lengkap Skandal Drone John Herdman, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Curahan Hati Miliano Jonathans Soal Mimpi Piala Dunia Timnas Indonesia Pupus
-
Demi Timnas Indonesia, Gelandang Keturunan Bandung Tolak Tawaran Negara Peserta Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik
-
Harga Tiket Selangit Tak Surutkan Minat, Permintaan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Meroket
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Mikel Arteta Kirim Kode Keras, Arsenal Bakal Gila-gilaan di Bursa Transfer Januari
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Legenda The Blues Buka Suara: Ada Cerita di Balik Layar
-
FC Utrecht Gantung Nasib 2 Penggawa Timnas Indonesia
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Gelandang Kendal Tornado FC Ingin Ulangi Cerita Manis di Stadion Sriwedari