Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll enggan membandingkan kualitas pemain asing dan lokal timnya. Menurutnya, semua pemain memiliki peran dalam membantu Macan Kemayoran meraih kemenangan.
Hal itu disampaikan Thomas Doll usai Persija Jakarta mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 4-2 dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7/2022).
Seluruh gol Persija Jakarta dalam laga itu dicetakk oleh tiga legiun asing anyar mereka yakni Michael Krmencik, Ondrej Kudela dan Hanno Behrens yang mengemas brace.
Thomas Doll memang mengungkapkan ada penurunan performa di babak kedua, terutama ketika dia menarik keluar tiga pemain asingnya. Meski demikian, hal itu disebutnya tak serta merta menunjukkan jurang kualitas antar para pemain.
Penggawa lokal Persija Jakarta dianggap Thomas Doll hanya masih butuh waktu untuk beradapatasi dengan taktik yang dia suntikan ke dalam tim.
"Saya pikir semua pemain berlaga dengan bagus di babak pertama. Ini bukan cuma tentang pemain asing, pemain lokal juga sangat bagus," kata Doll dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Ketika melakukan pergantian pemain, selalu ada kemungkinan ritme bisa hilang. Kami harus hati-hati juga karena kami tak mau lakukan kesalahan besar, karena kami tak mau biarkan lawan kembali kebentuk pertandingan," terangnya.
Thomas Doll menyebut pemain lokal yang ada di timnya bisa belajar dari Krmencik, Kudela, Hanno. Ia yakin ke depannya, Persija akan semakin kuat.
"Krmencik bermain di Eropa, Behrens pernah di tim yang sangat bagus, Kudela di timnas Ceko. Jadi penting bagi pemain muda, pemain lokal untuk belajar dari mereka dalam latihan," pungkasnya.
Baca Juga: Liga 1 2022/2023: Kick-off Malam Hari dan Polemiknya
Uji coba melawan RANS menjadi persiapan terakhir Persija jelang bergulirnya Liga 1 2022/2023. Persija akan melawan Bali United di pekan pembuka
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Lengkap PSIS Semarang di Liga 1, Lawan RANS Nusantara FC di Laga Pembuka Dilanjut Arema FC
-
Thomas Doll Puas Persija Main Tanpa Long Ball saat Kalahkan RANS Nusantara FC
-
Kagumi Kualitas Tiga Pemain Asing Persija, Rahmad Darmawan: Harganya Mahal
-
Usung Tema To the Next Level, Persija Jakarta Luncurkan Jersey Baru untuk Arungi Liga 1 2022/2023
-
Tiga Pemain Asing Persija Cetak Gol, Macan Kemayoran Habisi RANS Nusantara 4-2
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?