Suara.com - Persib Bandung meluncurkan jersey alias seragam dengan desain anyar sebagai bagian dari persiapan untuk mengarungi Liga 1 musim 2022/2023.
Seragam anyar itu mengangkat karakteristik ciri Kota Bandung, seperti adanya corak atau aksen yang menggambarkan gelombang nada dari lagu nasional Indonesia yakni lagu Halo-Halo Bandung ciptaan Ismail Marzuki.
"Mari kita bersama-sama kembali ke Bandung untuk mendukung Persib agar di musim kompetisi yang baru, Persib dapat memberikan hasil yang terbaik dan juga optimal," kata Direktur Persib, Teddy Tjahjono seperti dimuat Antara, Selasa (19/7/2022).
Selain corak gelombang nada, pada seragam itu juga terdapat corak dan ornamen bunga Patrakomala yang merupakan ikon khas Kota Bandung. Kemudian titik koordinat Kota Bandung juga menjadi salah satu penghias di seragam anyar tersebut.
Adapun seragam yang diluncurkan itu mulai dari seragam utama atau kandang, seragam tandang, seragam ketiga atau alternatif, dan juga seragam untuk latihan yang sudah digunakan pada sesi latihan Selasa pagi ini.
Pada seragam terbaru Persib itu terdapat QR Code yang menunjukkan bahwa seragam Persib tersebut merupakan produk otentik yang disertai oleh sertifikat elektronik asli dari toko ofisial Persib.
Pada musim baru ini Teddy mengatakan Persib ingin mengajak kembali kepada seluruh pendukungnya, yakni Bobotoh untuk kembali ke Bandung dan mendukung Persib dari dalam stadion.
Karena menurutnya klub berjuluk Maung Bandung itu merindukan suara lantang dari seluruh Bobotoh yang menggema dan bergelora dari setiap sudut stadion.
"Jersey dan official kit baru Persib ini diharapkan memberikan sebuah kebanggaan bagi seluruh pemain Persib pada saat memakainya, karena karakteristik kota Bandung dalam bentuk corak, aksen dan ornamen tersebut telah tersemat dan tertuang manis pada setiap sudut Jersey dan official kit terbaru tersebut," kata Teddy.
Baca Juga: Profil RANS Nusantara FC, Tim Sultan di Liga 1 2022/2023
[Antara]
Berita Terkait
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Malut United Pekan ke-12 Ditunda, Jadi Kapan?
-
Pelatih Selangor FC: Mari Kita Buat Persib Kesulitan
-
Waspadai Selangor FC, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya
-
Marc Klok Ingin Lanjutkan Tren Positif saat Hadapi Selangor FC
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan