Suara.com - Klub Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya, Selasa (2/8/2022). Kali ini giliran Rafli Mursalim.
Manajemen Persija dan pemain 23 tahun itu sepakat untuk tidak melanjutkan kerja sama. Rafli disebut akan bergabung dengan klub Liga 2 2022, Gresik United.
Adapun Rafli akan memperkuat Persija sejak Liga 1 2020. Sang pemain telah mengantongi waktu bermain sebanyak 205 menit.
Di Liga 1 2021/2022, Rafli sudah bermain sebanyak empat kali dengan catatan 91 menit. Setelah itu, pemain asal Tangerang tersebut juga sudah tampil di Piala Presiden 2022.
Pelatih Persija, Thomas Doll mengharapkan Rafli bisa berkembang bersama klub barunya. Sebab, di Persija, Rafli bakal sulit mendapat menit bermain.
"Saya yakin semua pemain muda disini mempunyai potensi yang bagus. Saya harap dia mempunyai waktu bermain yang banyak agar bisa terus berkembang," kata Rafli dalam keterangan resmi klub, Selasa (2/8/2022).
Rafli direncanakan bergabung dengan Gresik United mulai minggu ini. Ia diharapkan dapat membantu klub tersebut dalam perjuangannya promosi ke Liga 1.
Memang, Rafli bakal sulit mendapat tempat di tim utama Persija. Saat ini masih ada delapan pemain di lini depan.
Mereka adalah Osvaldo Ardiles Haay, Ricky Cawor, Taufik Hidayat, Riko Simanjuntak, Ginanjar Wahyu Ramadhan, Dony Tri Pamungkas, serta dua penyerang asing yaitu Michael Krmencik dan Abdulla Yusuf Helal.
Baca Juga: Cetak Gol Pertama di Liga 1 untuk Persija, Hanno Behrens Tetap Rendah Hati
Berita Terkait
- 
            
              Piala Dunia U-17: Soroti Grup H, FIFA Rekomendasikan untuk Saksikan Pemain Persija Ini!
 - 
            
              Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
 - 
            
              Lagi Gacor-gacornya Bersama Persija, Emaxwell Souza: Tim Ini Punya Target Besar
 - 
            
              Gustavo Almeida Pamit, Persija Jakarta Bakal Kehilangan Ketajaman?
 - 
            
              Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Kata-kata Adem Ratu Tisha untuk Timnas Indonesia U-17: Fokus Adik-adik
 - 
            
              Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: 2 Abroad Cadangan
 - 
            
              Nilai Jay Idzes Usai Sassuolo Jadi Pecundang
 - 
            
              Laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia Dipastikan Ditonton Langsung Pembantu Presiden
 - 
            
              3 Bintang Muda yang Siap Bawa Timnas Indonesia U-17 Kejutkan Zambia di Piala Dunia 2025
 - 
            
              Putu Panji Panaskan Semangat! Timnas Indonesia U-17 Siap Hancurkan Zambia
 - 
            
              Selamat Tinggal Elkan Baggott, Orang Paling Berjasa Selama 4 Tahun Terancam Pergi
 - 
            
              Pelatih Zambia Soroti Satu Keunggulan Krusial Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Manuel Neuer Tak Gentar dengan Gertakan PSG: Kami Tak Takut!
 - 
            
              PSG Optimis Akhiri Rekor 15 Laga Tak Terkalahkan Bayern Munich di Liga Champions