Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengaku kecewa dengan penampilan timnya ketika bermain imbang 1-1 kontra Persikabo 1973 dalam laga pekan keempat Liga 1 2022/2023, Minggu (14/8/2022).
Menurut pelatih asal Jerman itu, para penggawa Persija Jakarta kurang cerdas dalam laga ini. Selain menyoroti perihal blunder yang menyebabkan gol bunuh diri, Macan Kemayoran juga dinilainya tampil mengecewakan khususnya di babak kedua.
"Saya rasa kami mengawali laga dengan baik, kami mengontrol pertandingan dan sempat mencetak gol juga. Namun pada akhirnya, kami kebobolan gol bunuh diri dari situasi sepak pojok dan skor berubah 1-1," kata Thomas Doll dalam konferensi pers pasca laga.
"Itu [kesalahan] tidak penting ya, dalam kompetisi seperti Liga 1, kami harusnya bermain lebih cerdas."
"Kami harusnya membawa bola jauh dari gawang, dan ya, itu babak pertama. Di babak kedua, semua bisa lihat seperti apa sepak bola yang kami mainkan. Sangat mengecewakan memang," tambahnya.
Persija Jakarta dalam laga ini sejatinya unggul lebih dulu lewat Michael Krmencik pada menit ke-42. Namun, mereka kebobolan jelang babak pertama berakhir setelah Ondrej Kudela melakukan aksi gol bunuh diri.
Selepas itu, permainan Persija Jakarta tak istimewa. Thomas Doll menyebut Hanif Sjahbandi dan kawan-kawan terlalu banyak kehilangan bola dan membiarkan lawan mengembangkan permainan.
"Para pemain kami banyak sekali kehilangan bola. Bahkan kami hampir kebobolan dua kali," jelas Thomas Doll.
Hasil imbang ini membuat Persija Jakarta dua kali beruntun meraih hasil imbang dalam empat laga Liga 1 2022/2023 yang telah dimainkan. Tercatat, di dua laga lainnya, Macan Kemayoran juga cuma sekali menang dan sisanya kalah.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 2022/2023: Tercomeback, Persis Solo Dibungkam Persita Tangerang di Stadion Manahan
Tambahan satu poin membuat Persija Jakarta untuk sementara tertahan di peringkat ke-10 klasemen dengan koleksi lima poin dari empat laga. Sementara Persikabo 1973 berada di peringkat kedua dengan 10 poin, setara Madura United di puncak klasemen tetapi kalah jumlah selisih gol.
Berita Terkait
-
Kalah Lagi, Suporter Ancam Boikot Persis Solo Jika Jacksen F Tiago Tidak Dipecat
-
Persija Yang Terus Kebobolan Tak Pernah Clean Di Liga 1, Thomas Doll Bawa-bawa Manchester United
-
Persis Solo Telan Empat Kekalahan Beruntun di Liga 1, Tagar JFTOut Trending di Twitter
-
Galeri Foto Duel Sengit Persis Solo vs Persita Tangerang: Tuan Rumah Terkapar Lagi
-
Hasil BRI Liga 1: Persikabo dan Persija Berbagi Poin di Pakansari
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Akhirnya Pemain Keturunan Australia Berseragam Timnas Indonesia: Senang Bisa Kembali
-
Persib Bandung Siap Tempur Kontra Dewa United Usai Libur Empat Hari, Optimis Raih Poin Penuh
-
Bukan Ole Romeny, PSSI Lobi Klub Agar Pemain Liga Inggris Bela Timnas Indonesia Desember 2025 Besok
-
Profil Timur Kapadze, Calon Pelatih Timnas Indonesia Berhasil Bawa Uzbekistan ke Piala Dunia 2026
-
Bahrain Batal, Timnas Indonesia Ogah Lawan Tim Asia Tenggara Jelang SEA Games 2025
-
Gaji Timur Kapadze Jauh Lebih Kecil dari Kluivert dan STY, Tidak Ada Separuhnya!
-
Timur Kapadze Tunggu Tawaran Timnas Indonesia
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi