Suara.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengatakan tidak akan Erling Haaland-sentris untuk mewujudkan target juara Liga Champions musim ini. Manchester City tidak akan selalu bertumpu pada keganasan Haaland di depan gawang lawan.
Haaland baru bergabung dengan Manchester City pada bursa transfer musim panas 2022 ini. Penyerang berusia 22 tahun itu direkrut dari Borussia Dortmund dengan biaya mencapai 60 juta euro.
Seakan tak butuh waktu untuk proses adaptasi, striker asal Norwegia itu langsung nyetel dengan permainan Manchester City. Dia telah mencetak 10 gol dari enam penampilan bersama The Citizens.
Kini Haaland akan segera menjalani debutnya di Liga Champions bersama Manchester City. Mereka akan menghadapi Sevilla di laga perdana Grup G, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB nanti pukul 02.00 WIB.
Kehadiran Haaland jelas membuat Manchester City kian menakutkan ketimbang musim lalu. Namun, Guardiola menegaskan kalau The Citizens tidak bisa memenangkan Liga Champions kalau cuma mengandalkan Haaland.
“Semua pemain yang datang ke sini oleh klub untuk membuat kami lebih baik, itu masuk akal,” kata Guardiola seperti dimuat Tribal Football, Selasa (6/9/2022).
“Jika kami hanya mengandalkan Erling, kami tidak akan memenangkan Liga Champions. Itu jelas, kami tidak akan Haaland-sentris musim ini. Semua pemain punya perannya," tutur pelatih asal Spanyol itu.
“Mudah-mudahan, kami bisa melakukannya. Dia datang ke sini karena kami meyakinkannya. Kami tidak memiliki striker dan dia merasa bisa bermain bersama kami."
Guardiola menilai Haaland mampu beradaptasi dengan cepat di Premier League. Dia berharap pemain baru lainnya juga bisa menyusul.
Baca Juga: Real Madrid Tidak Difavoritkan Juara Liga Champions Musim Ini, Carlo Ancelotti Kalem
“Dia telah beradaptasi dengan baik, seperti dengan Julian dan pemain baru lainnya," ucap Guardiola.
“Saya mengerti sepenuhnya mengapa semua orang berbicara tentang Erling tetapi saya memiliki enam pemain baru dan saya ingin mereka beradaptasi secepat mungkin."
“Kami tidak akan menang hanya karena Erling tetapi dia memiliki bakat khusus, dan dia pasti bisa membantu kami memecahkan masalah. Tetapi jika kami tidak bermain dengan baik, kami tidak akan menang," pungkas eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu.
Berita Terkait
-
Erling Haaland: 16 Gol dari 8 Laga, Rekor 28 Tahun Pecah, Norwegia ke Piala Dunia
-
Erling Haaland Buka Suara usai Cetak 16 Gol selama Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Norwegia Bantai Italia 4-1, Haaland Antar Negaranya Lolos ke Piala Dunia Pertama Sejak 1998
-
Bersinar di Piala Dunia U-17, Winger Manchester City Ternyata Pemain Keturunan
-
Italia Emban Misi Mustahil Menang 9-0, Gennaro Gattuso Bakal Lakukan Apa?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
PSSI Terbuka Pelatih Timnas Indonesia Baru Bukan Lokal
-
Timur Kapadze Temui PSSI, Ini Kata-kata Sumardji
-
Erling Haaland: 16 Gol dari 8 Laga, Rekor 28 Tahun Pecah, Norwegia ke Piala Dunia
-
Kasus Adam Alis Makin Serius, Polisi Malaysia Minta Bantuan Polri untuk Lakukan Penyelidikan
-
Kode Kuat Timur Kapadze dan Heimir Hallgrimsson Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Prediksi Formasi Timnas Indonesia di Tangan Timur Kapadze
-
The Athletic Soroti Akar Masalah Sepak Bola Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia 2026
-
PSSI Irit Bicara Soal Timur Kapadze dan Heimir Hallgrimsson Bakal Melatih Timnas Indonesia
-
Era Baru Les Bleus? Zinedine Zidane Diproyeksikan Jadi Pelatih Baru Prancis
-
Bek Utama Arsenal Cedera Jelang Derbi London Utara Lawan Tottenham Hotspur