Suara.com - Juventus menang atas Torino dari gol semata wayang Dusan Vlahovic. Sehingga Juventus menangi Derby della Mole.
Gol semata wayang yang dicetak Dusan Vlahovic membantu Juventus menang 1-0 atas Torino dalam laga yang kesohor sebagai Derby della Mole pada pekan ke-10 Liga Italia di Stadion Olimpico Grande, Torino, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).
Vlahovic mencetak gol keenamnya di Serie A musim ini ketika ia memecahkan kebuntuan pada menit ke-74 memanfaatkan umpan Danilo dalam situasi sepak pojok.
Kemenangan mengantarkan Juve duduk di posisi ketujuh dengan raihan 16 poin.
Sedangkan Torino ada di urutan ke-11 dengan 11 poin, demikian catatan situs resmi Liga Italia.
Juventus memasuki Derby della Mole dengan ambisi menyudahi penampilan buruk yang berujung kekalahan di dua laga sebelumnya, tapi performa Si Nyonya Tua tak cukup meyakinkan sepanjang babak pertama.
Juve sebetulnya punya peluang emas untuk membuka keunggulan pada menit ke-34, tetapi kiper Vanja Milinkovic-Savic mampu menghentikan tiga percobaan beruntun dari Vlahovic, Manuel Locatelli, dan Adrien Rabiot.
Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, Juve nyaris memecah kebuntuan enam menit selepas sepak lanjut babak kedua, tetapi tembakan Vlahovic bisa dihalau oleh Perr Schuurs sementara sambaran Locatelli atas bola muntah berakhir ditepis Milinkovic-Savic.
Lima menit berselang, Torino yang kesulitan menembus pertahanan tamunya memaksa Nikola Vlasic melakukan percobaan jarak jauh yang sayangnya masih bisa digagalkan oleh kiper Wojciech Szczesny.
Baca Juga: Link Live Streaming Torino vs Juventus, Serie A Malam Ini
Pada menit ke-62, peluang emas lainnya hadir bagi Juventus, tapi Moise Kean membuang sia-sia situasi itu dengan penyelesaian akhirnya yang buruk.
Gol yang dinantikan Juventus akhirnya lahir pada menit ke-74 melalui situasi sepak pojok yang bisa diteruskan Danilo dengan sundulan ke area tiang jauh di mana Vlahovic berdiri bebas tanpa kawalan untuk menyarangkan bola ke gawang tuan rumah. Upaya Torino mengejar ketertinggalan tak membuahkan hasil berarti hingga bubaran.
Selanjutnya Juventus akan menjamu Empoli pada Jumat (21/10) pekan depan, sedangkan Torino sehari sesudahnya kembali main di kandang menghadapi Spezia. (Antara)
Berita Terkait
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Adu Strategi Real Madrid vs Barcelona Demi Rekrut Bintang Muda Turki
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop