Suara.com - Hasil undian Champions League yang digelar di markas UEFA di Nyon, Swiss, Senin (7/11/2022) mempertemukan finalis musim lalu, Liverpool vs Real Madrid.
Pertemuan Liverpool vs Real Madrid di babak 16 besar Champions League dianggap sebagai salah satu partai final kepagian di kompetisi kasta tertinggi Benua Biru musim ini.
Los Blancos keluar sebagai pemuncak Grup F yang dihuni RB Leipzig, Shakhtar Donetsk dan Celtic. Dari enam pertandingan, Madrid memetik empat kemenangan, satu kali imbang dan satu kali kalah.
Sementara Liverpool, yang menghuni Grup A bersama Napoli, Rangers dan Ajax, harus puas finis di posisi runner-up grup setelah kalah head to head dari Napoli.
Pertemuan di babak 16 besar Champions League musim ini akan menjadi yang kesembilan bagi Liverpool dan Real Madrid.
Di delapan pertemuan sebelumnya, Real Madrid mendominasi dengan lima kemenangan, satu hasil imbang dan dua kali tumbang.
Terakhir kali mereka berhadapan di final Champions League 2021/22, di Paris, di mana Liverpool kalah 0-1 dari Real Madrid.
Sebelumnya keduanya juga berhadapan di final Champions League 2018, di mana Real Madrid menang telak dengan skor 3-1 atas Liverpool.
Real Madrid bisa dikatakan lebih konsisten musim ini, meski tanpa striker andalannya Karim Benzema untuk sebagian besar musim ini.
Baca Juga: Barcelona vs Manchester United: Absennya Pemain Kunci Jadi Masalah Besar Setan Merah di Camp Nou
Perkembangan Rodrygo Goes, Vinicius Junior dan Fede Valverde sangat mengesankan dan adaptasi yang mulus dari Aurelien Tchouameni dalam skuad Los Blancos.
Sementara performa Liverpool musim ini inkonsiten. Sejak musim panas, Liverpool masih berusaha untuk meraih performa terbaik mereka. Kepergian Sadio Mane ke Bayern Munich dan kehadiran Darwin Nunez masih menjadi masalah bagi Jurgen Klopp.
Pada titik ini, Los Blancos mungkin menjadi favorit, meski masih ada tiga bulan sebelum kedua tim 'saling bunuh' demi satu tiket babak perempat final Champions League.
Leg pertama akan dimainkan pada tanggal 14, 15, 21 atau 22 Februari 2023, sementara leg kedua pada 7, 8, 14 atau 15 Maret 2023.
Berita Terkait
-
Robbie Fowler Bongkar Penyebab Liverpool Anjlok, Singgung Duit Rp1,3 Triliun
-
Rizky Ridho Masuk Nominasi! Ini Sosok di Balik Nama Puskas Award
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Adu Strategi Real Madrid vs Barcelona Demi Rekrut Bintang Muda Turki
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop
-
3 Kreator Terbaik di Timnas Indonesia U-22untuk Lawan Mali
-
Seberapa Besar Peluang Gol Rizky Ridho Menang FIFA Puskas Awards? Bersaing dengan Cristiano!
-
Sepak Terjang Mauro Zijlstra yang Bakal Menjadi Bomber Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025
-
7 Tim yang Bakal Bersaing Dapatkan Jasa Timur Kapadze, Salah Satunya Timnas Indonesia
-
Sama-sama Berburu Timur Kapadze, Timnas Indonesia Harus Bersaing dengan Klub ini
-
Diminta Fans Arsenal Tinggalkan Manchester United, Matheus Cunha Beri Jawaban Menohok
-
Didenda Rp115 Juta, Manajemen Persib Bandung Buka Suara
-
Skill Mematikan Luke Vickery, Pemain Keturunan Indonesia: Saya Suka Menantang Lawan!