Suara.com - Pesepak bola Ivan Perisic ternyata pernah main voli pantai sebelum menjadi bintang andalan bagi Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022 ini. Nama Ivan Perisic menjadi perbincangan di kalangan pecinta sepak bola, terlebih setelah aksi heroiknya menyelamatkan Kroasia dari kekalahan atas Jepang, Senin (5/12).
Dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 itu, pemain yang telah berusia 33 tahun tersebut mampu membuat Kroasia lolos ke perempatfinal berkat golnya.
Semula, Jepang sempat unggul atas Kroasia sebelum babak pertama usai lewat gol Daizen Maeda, tepatnya di menit ke-43.
Beruntung bagi Kroasia, Ivan Perisic mampu mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-55 lewat tandukannya yang membuat skor menjadi 1-1 dan memaksa Jepang bermain hingga babak adu penalti.
Di babak adu penalti, tiga dari empat penendang Jepang gagal menyelesaikan tugasnya dan membuat Kroasia berhasil lolos ke babak perempatfinal Piala Dunia 2022.
Meski golnya hanya membawa Kroasia menyamakan kedudukan, namun Perisic tetap dianggap pahlawan tim berjuluk Vatreni tersebut atas Jepang.
Siapa sangka, sebelum menjadi andalan dan pahlawan Timnas Kroasia, dulunya Ivan Perisic ternyata seorang atlet voli pantai. Bagaimana kisahnya?
Ivan Perisic sejatinya telah menggeluti dunia sepak bola sejak dini. Ia mengawali kiprahnya di tim Kroasia, Hajduk Split semasa belia.
Karena talentanya tersebut, Perisic sempat menjadi buruan klub-klub top Eropa seperti Ajax Amsterdam, Anderlecht, dan PSV Eindhoven.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Maroko vs Spanyol di 16 Besar Piala Dunia 2022
Namun justru Perisic dan keluarganya menerima pinangan Sochaux sebelum akhirnya ia hijrah ke Club Brugge, Borussia Dortmund, VfL Wolfsburg, Inter Milan, Bayern Munich, dan kini Tottenham Hotspur.
Dari kiprahnya sejak kecil, bisa dikatakan Perisic lebih banyak bergelut di dunia sepak bola ketimbang cabang olahraga lainnya.
Tapi pada 2017 silam, Perisic mengambil langkahnya di cabang olahraga lain. Tak tanggung-tanggung, cabang olahraga yang dilakoninya adalah voli pantai.
Pilihannya bermain di voli pantai cukup mengejutkan. Sebab, olahraga satu ini bukanlah salah satu dari sembilan olahraga favorit di Kroasia.
Namun Perisic menunjukkan alasannya bermain voli pantai. Hal ini ditunjukkannya saat ia berpartisipasi di 2017 FIVB Beach Volleyball World Tour.
Ajang tersebut bukanlah ajang biasa. Ajang tersebut merupakan ajang kelas dunia atau sebuah kompetisi profesional bagi atlet-atlet voli pantai.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Ivar Jenner Segera Dicoret FC Utrecht
-
Investasi Bodong Hancurkan Eks MU, dari Gaji Rp900 Juta Per Pekan hingga Bangkrut
-
Kenapa Media Belanda Sebut Ajax Rugi Bajak Jordi Cruyff dari PSSI?
-
Ruben Amorim Isyarat Utak-atik Komposisi Penyerang usai Trisula Mandul Lawan Wolves
-
Harga Tiket Piala Dunia 2025 Super Mahal, Suporter Inggris Bakal Boikot?
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Viktor Gyokeres Dikritik Jamie Carragher Anggap Arsenal Butuh Striker Tajam Demi Juara Liga Inggris
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League