Suara.com - Bayern Munich terancam tergusur dari puncak klasemen setelah dikalahkan Borussia Moenchengladbach dalam lanjutan liga Jerman pekan ke-21 Sabtu kemarin. Laga Bayern Munich vs Borussia Moenchengladbach berlangsung di Borussia Park, Moenchengladbach.
Tim Bavaria itu masih memuncaki klasemen dengan koleksi 43 poin.
Hanya saja mereka kini hanya tinggal berjarak satu poin dari tim peringkat kedua Union Berlin, yang baru akan bermain melawan Schalke 04 pada Minggu.
Sedangkan bagi Moenchengladbach, kemenangan itu mendongkrak mereka naik ke posisi kedelapan dengan koleksi 29 poin.
Nasib buruk sudah menimpa Bayern saat laga baru berlangsung sembilan menit.
Bek tengah Dayot Upamecano diusir wasit keluar lapangan akibat pelanggarannya terhadap Alassane Plea.
Moenchengladbach kemudian membuka keunggulannya pada menit ke-13.
Bola kiriman Jonas Hofmann dapat disambar Lars Stindl untuk membobol mantan rekan setimnya, Yann Sommer.
Setelah gol tersebut, Gladbach memiliki beberapa peluang bagus seperti yang dimiliki oleh Stindl dan Plea, tetapi justru Bayern yang mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-35 saat Eric Maxim Choupo-Moting dapat memaksimalkan umpan silang akurat kiriman Alphonso Davies.
Baca Juga: Tolak Lakukan Selebrasi Usai Jebol Gawang PSG, Kingsley Coman: Saya Tumbuh di Sini
Bayern memasukkan Jamal Musiala dan Leroy Sane untuk menambah daya serang pada babak kedua.
Namun yang terjadi justru Gladbach mampu merestorasi keunggulan pada menit ke-55.
Hofmann merebut bola dari penguasaan Bayern di lini tengah, kemudian bekerja sama dengan Plea dan menaklukkan kiper Sommer dari jarak dekat.
Gawang tim tamu kembali kemasukan pada menit ke-84.
Kali ini gol Gladbach dibukukan oleh pemain pengganti Marcus Thuram yang dengan mudah menyambar umpan silang kiriman Hofmann.
Bayern baru mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-93 melalui gol Mathys Tel, namun mereka sudah kehabisan waktu untuk dapat menyamakan kedudukan. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Pelatih Pemain Keturunan Rp 1,2 Triliun Kecewa: Standar Kami Menurun, Buang Peluang Besar
-
Respons Pemain Timnas Indonesia Lihat Sang Kakak Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Cedera Bone Spur, Hanif Sjahbandi Menepi dari Skuad Persija Jakarta
-
Pelatih Belanda Kurang Senang meski Oranje Lolos ke Piala Dunia 2026, Kenapa?
-
Here We Go! Ini Jadwal Kedatangan Marselino Ferdinan Perkuat Timnas U-22
-
Berapa Jumlah Hadiah Uang yang Diterima Rizky Ridho Jika Menang Puskas Award 2025?
-
Empat Hari Libur, Persib Bandung Kini Siap Tempur Lawan Dewa United
-
Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia di Tahun 2026 dengan Pelatih Baru
-
Thom Haye Bongkar Kelakuan Bojan Hodak: di Pinggir Lapangan Dia Emosional
-
Profil Jordi Cruyff, Siap-siap Tinggalkan Indonesia Usai Jadi Kandidat Kuat Direktur Teknik Ajax?