Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri mengatakan Ronaldo Kwateh dan Elkan Baggott belum memberikan jawaban untuk bergabung dalam skuad Merah Putih pada SEA Games XXXII/2023 di Kamboja.
"Ronaldo dan Elkan belum ada jawaban. Kalau tidak salah, Elkan baru selesai pertandingan pada 7 Mei. Prinsipnya kalau memang dia bermain di klub dan klubnya keberatan melepas, kami tidak ada masalah," ujar Indra di sela syukuran Indonesia terbebas dari sanksi berat FIFA di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (7/4/2023).
"Tetapi kalau klub tidak melepas dan tidak bermain di klub, saya pikir ajang SEA Games bagus untuk mereka (pemain)," tambahnya dikutip ANTARA.
Seperti diketahui, Ronaldo Kwateh dan Elkan Baggott berlaga di luar negeri. Ronaldo bermain untuk tim kasta kedua Liga Turki Bodrumspor. Sementara Elkan bermain untuk tim asal Inggris Cheltenham Town FC.
Beda dengan Ronaldo dan Elkan, Indra mengungkapkan dua pemain lainnya yang berlaga di luar negeri yakni Pratama Arhan yang tampil untuk klub Jepang Tokyo Verdy dan Marselino Ferdinan bermain di klub KMSK Deinze asal Belgia telah memberikan jawaban untuk tampil bersama timnas Indonesia di SEA Games 2023.
Skuad Garuda terus mempersiapkan diri untuk tampil pada pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara edisi ke-32 tersebut.
Indonesia tergabung di Grup A pada babak penyisihan bersama dengan bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Sementara itu, Grup B dihuni Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.
Rencananya timnas Indonesia bertolak ke Kamboja pada 25 April. "Besok, kami mulai promosi degradasi pemain. Setelah itu, ada empat kali uji coba pada tanggal 11 April dengan tim lokal, 14 dan 16 April melawan Lebanon, dan terakhir pada 18 April," kata Indra.
Ada empat hal, lanjut Indra yang harus disiapkan untuk menghadapi SEA Games 2023.
Baca Juga: Indonesia Terhindar dari Sanksi Berat FIFA, Timnas U-22 Gelar Syukuran
"Tidak hanya tidak hanya mental, tapi kemampuan skill taktikal yang setiap hari kami latihan dan peningkatan kondisi fisik juga. Terakhir kita harus maintenance mental mereka, terutama banyak pemain yang baru keluar dari kompetisi jangka panjang di Liga 1. Jadi kita perlu penanganan khusus terhadap bagaimana mereka bisa bugar pada SEA Games 2023," kata Indra.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Ada Sosok Kebal Hukum yang Tak Tersetuh di Kasus 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Trent Alexander-Arnold Terancam Tak Main di Piala Dunia 2026, Thomas Tuchel Rela Lakukan Ini
-
Publik Terbelah Soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Timur Kapadze vs Jesus Casas
-
Arsenal Bakal Lepas 3 Pemain, Martinelli hingga Ben White Masuk Daftar
-
Bukan Cuma Wonderkid Man United, Ini 3 Pemain Mali yang Bisa Repotkan Timnas Indonesia U-22
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Italia Diambang Gagal Lolos (Lagi) ke Piala Dunia, Gennaro Gattuso Bisa Jadi Juru Selamat?
-
Pelatih Jay Idzes Minta Suporter Jangan Terlalu Lama Romantisme Masa Lalu
-
Begini Isi Roadmap 3 Halaman PSSI yang Kontroversi di Media Sosial
-
Update Cedera Benjamin Sesko: MU Terancam Kehilangan Sang Bomber hingga 2026