Suara.com - Berikut prediksi Juventus vs Napoli dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Italia 2022-2023. Laga ini akan berlangsung di Stadion Allianz, Turin, Senin (24/4/2023) pukul 01.45 WIB.
Juventus menatap laga ini dengan kabar gembira. Meski tidak menang dalam dua laga beruntun di liga, Bianconeri resmi mendapatkan kembali 15 poin yang hilang setelah sempat dinyatakan bersalah dalam pelanggaran finansial.
Terkini, 15 poin Juventus telah dikembalikan setelah banding yang mereka lakukan ke Komite Olahraga Italia (CONI) dikabulkan.
Jaksa CONI, Ugo Taucer memutuskan bahwa Juventus resmi terbebas dari tuduhan tersebut dan dengan kembalinya 15 poin yang hilang, posisi mereka melonjak dari papan tengah ke urutan tiga klasemen.
Situasi ini membuat persaingan finis di zona Liga Champions musim depan kian ketat. Juventus saat ini dikuntit oleh AS Roma, AC Milan dan Inter Milan yang beruturut-turut menduduki enam besar dengan mengoleksi 56 poin, 53 poin dan 51 poin dari 30 pertandingan.
Situasi itu membuat laga kontra Napoli sangat penting untuk pasukan pelatih Massimiliano Allegri. Kemenangan akan membuat Juventus mengudeta Lazio (61 poin dari 31 laga) dari urutan kedua.
Di sisi lain, Napoli tengah dalam tren negatif. Mereka cuma sekali menang dalam lima laga terakhirnya termasuk dua kekalahan beruntun plus satu hasil imbang kontra AC Milan dalam periode tersebut.
Setelah kalah 0-4 di Liga Italia, Napoli kembali tumbang 0-1 di leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 dari AC Milan, sebelum bermain imbang di leg kedua dan dipastikan tersingkir dari kompetisi elit tersebut.
Di sela-sela itu, Napoli yang masih memuncaki klasemen Liga Italia pun menunjukkan penurunan performa setelah cuma ditahan imbang 0-0 oleh Verona meski bermain di kandangnya sendiri pada 15 April lalu.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Sporting Lisbon vs Juventus di Perempat Final Liga Europa
Merujuk rekor pertemuan, Napoli lebih unggul dibanding Juventus setidaknya dalam lima perjumpaan terakhir. Mereka menang tiga kali berbanding satu kali untuk Juventus.
Bahkan di pertemuan terakhir, Napoli asuhan Luciano Spalletti menghancurkan Si Nyonya Tua dengan skor telak 5-1 pada 14 Januari lalu di Liga Italia 2022-2023.
Rekor Pertemuan atau Head to Head Juventus vs Napoli
5 Pertemuan Terakhir
14/01/2023 Napoli 5-1 Juventus (Liga Italia)
07/01/2022 Juventus 1-1 Napoli (Liga Italia)
11/09/2021 Napoli 2-1 Juventus (Liga Italia)
07/04/2021 Juventus 2-1 Napoli (Liga Italia)
14/02/2021 Napoli 1-0 Juventus (Liga Italia).
5 Pertandingan Terakhir Juventus
Tag
Berita Terkait
-
Fabio Paratici Mundur dari Direktur Pelaksana Sepak Bola Tottenham Hotspur
-
Banding Diterima, 15 Poin Dikembalikan, Juventus Melonjak ke Peringkat 3 Liga Italia
-
Juventus Maju ke Semifinal Liga Europa, Allegri: Ini Hari yang Indah
-
Hasil Liga Europa Dini Hari Tadi: Manchester United Tersingkir, AS Roma dan Juventus ke Semifinal
-
Hasil Sporting Lisbon vs Juventus: Imbang 1-1, Bianconeri ke Semifinal Liga Europa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat