Suara.com - Manchester City berpeluang meraih treble winner musim ini seusai menekuk Manchester United dengan skor 2-1 pada partai final Piala FA di Stadion Wembley, London, Sabtu. Ini menjadi gelar Piala FA ketujuh Manchester City setelah sebelumnya mampu keluar sebagai juara pada musim 1903/04, 1933/34, 1955/56. 1968/69, 2010/11, 2018/19 dan 2022/23.
Kemenangan Manchester City hadir berkat dua gol yang dicetak oleh Ilkay Gundogan pada masing-masing babak.
Sedangkan Manchester United sempat membalas melalui tendangan penalti Bruno Fernandes, demikian catatan Piala FA.
Manchester City memiliki peluang untuk menyabet treble winner musim ini andai mampu memenangkan partai final Liga Champions kontra Inter Milan, Sabtu (10/6).
Pada pertandingan ini Manchester City mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 60 persen penguasaan bola serta melepaskan 11 tendangan yang lima di antaranya tepat sasaran.
Pada babak pertama City mampu unggul cepat melalui gol yang dicetak oleh Ilkay Gundogan pada menit ke-1 usai memanfaatkan umpan jauh dari Kevin De Bruyne sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Skuad asuhan Pep Guardiola hampir menggandakan keunggulan menjadi 2-0 andai sundulan Rodri memanfaatkan umpan De Bruyne tidak mengenai sisi luar jaring gawang Manchester United.
City kembali memiliki peluang, kali ini melalui upaya yang dilakukan Erling Haaland, namun penyerang asal Norwegia itu gagal mengendalikan dengan sempurna bola dari Jack Grealish.
United memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan ketika mendapatkan hadiah tendangan penalti usai Grealish melakukan handsball di kotak terlarang usai berusaha menghalau sundulan Aaron Wan-Bissaka.
Baca Juga: Paruh Pertama Derbi Manchester, Kedua Tim Berbagi Angka 1-1 : Rekor Gol Tercepat Tercipta
Bruno Fernandes yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya usai tendangannya ke pojok bawah kanan gawang tak mampu ditebak oleh kiper City Stefan Ortega sehingga skor berubah menjadi 1-1 pada menit ke-33.
Pada sisa waktu babak pertama, baik City dan United saling melancarkan serangan dan memiliki peluang, namun hingga turun minum skor sama kuat 1-1 tetap bertahan.
Selanjutnya pada babak kedua The Citizen mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan berhasil kembali unggul berkat gol yang dicetak oleh Gundogan.
Berawal dari umpan tendangan bebas yang dikirimkan De Bruyne, bola dapat disambut oleh Gundogan yang melepaskan tendangan membobol gawang United sehingga skor berubah menjadi 2-1 pada menit ke-51.
Mampu kembali unggul, City semakin bersemangat menambah keunggulan salah satunya melalui tendangan De Bruyne yang masih dapat diamankan oleh kiper David De Gea.
Tertinggal satu gol, United berusaha untuk menyamakan kedudukan, salah satunya melalui tendangan Marcus Rashford yang masih melambung di atas mistar gawang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Dua Bek Senior Dirumorkan Angkat Koper, Inter Milan Serius Dekati Tandem Jay Idzes
-
Rodri Pulih dari Cedera, Real Madrid Ikut Semringah
-
John Herdman Jadi Bahan Perbincangan Hangat Media Malaysia Demi Target Piala AFF
-
Igli Tare Sebut Lini Belakang AC Milan Solid, Batal Rekrut Jay Idzes?
-
John Herdman Baru Diresmikan, Ezra Walian Langsung Kirim Kode Keras
-
Ratchaburi Resmi Datangkan Pemain Timnas Malaysia Keturunan Inggris Jelang Lawan Persib Bandung
-
14 Laga Krusial: Peta Jalan John Herdman Dongkrak Ranking FIFA Timnas Indonesia ke 100 Besar
-
Harry Kane Akui Sulit Belajar Bahasa Jerman, Sampai Ikuti Les Dua Kali Seminggu
-
Alex Pastoor Masuk Radar Pelatih FC Utrecht, Bakal Latih Miliano Jonathans
-
Klasemen Liga Prancis: Lille Klub Calvin Verdonk Masih Bertahan di Empat Besar