Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari cabang olahraga sepak bola Asian Games 2022 yang juga akan diikuti Timnas Indonesia U-24. Dua tim peserta, Afghanistan dan Suriah resmi mundur hanya sehari sebelum kick-off cabor sepak bola ini.
Seperti dilansir ASEAN Football, Senin (18/9/2023), Timnas Afghanistan U-24 dan Timnas Suriah U-24 mundur saat sepak bola Asian Games di China sudah bakal dimulai pada 19 September 2023.
Yang menarik, Suriah dan Afghanistan berasal dari grup yang sama, yakni Grup C. Karena itu, grup tersebut pun tinggal menyisakan dua tim yakni Uzbekistan dan Hong Kong.
Uzbekistan dan Hong Kong jadinya akan saling beradu dalam dua pertandingan untuk menentukan juara grup untuk lolos ke babak 16 besar.
Namun yang jadi rancu, bagaimana dengan tim yang kalah? Sejauh ini belum ada informasi yang jelas soal regulasi lengkap sepak bola Asian Games terkait kasus ini.
Dalam regulasi awal, tim yang finis di peringkat dua juga lolos ke 16 besar Asian Games 2023. Ini berarti bisa saja salah satu dari Uzbekistan atau Hong Kong meski telah kalah dua kali di Grup C, namun tetap lolos ke 16 besar.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-24 dan negara-negara lain harus bertanding sampai tiga pertandingan (kecuali Grup D yang diisi tiga tim) di fase grup untuk finis di posisi dua besar demi lolos ke 16 besar. Tentu ini terkesan tidak adil.
Lantas, bagaimana dengan tim yang lolos dari jalur peringkat tiga terbaik? Awalnya, sebelum Afghanistan dan Suriah mundur, empat dari enam tim akan lolos ke 16 besar sebagai peringkat tiga terbaik.
Sekarang, setelah Afghanistan dan Suriah mundur, empat peringkat tiga terbaik dari lima tim akan lolos ke 16 besar.
Baca Juga: Hanya Jadi Pemain Pengganti, Sandy Walsh Tak Kuasa Hindarkan KV Mechelen dari Kekalahan
Nantinya hanya ada lima tim yang finis di peringkat tiga fase grup. Ini karena Grup C hanya berisikan dua negara sehingga takkan ada peringkat tiga terbaik.
Berita Terkait
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Ada Kabar Baik di 2026 untuk Mees Hilgers, Apa Itu?
-
Kalender Resmi Timnas Indonesia 2026, Pelatih John Herdman Fokus Benahi Mental Juara Timnas
-
Tragedi dan Takdir: Kilas Balik Roller Coaster Timnas Indonesia Sepanjang 2025
-
John Herdman Bakal Sibuk, Jadwal Timnas Indonesia Sepanjang 2026 Padat
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Pelatih Spanyol Tak Sabar Hadapi Piala Dunia 2026, La Furia Roja Favorit Juara
-
Penyebab Aston Villa Tumbang di Emirates: Cedera Amadou Onana Jadi Titik Balik Kemenangan Arsenal
-
Bojan Hodak Optimis Persib Bandung Mampu Singkirkan Ratchaburi FC di Fase Gugur AFC Champions League
-
Ambisi Yusaku Yamadera Masuk Daftar Pemain Terbaik Super League Bersama PSIM Yogyakarta Musim Depan
-
Persija Mendominasi Nominasi Gol Terbaik PSSI Awards 2025 di Aksi Memukau Rizky Ridho dan Hannan
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Kalender Resmi Timnas Indonesia 2026, Pelatih John Herdman Fokus Benahi Mental Juara Timnas
-
Sepak Bola Italia di Titik Nadir, Roberto Baggio Kasih Solusi Konkret
-
Ada Kabar Baik di 2026 untuk Mees Hilgers, Apa Itu?
-
Rapor Merah Setan Merah Sepanjang 2025: Dua Pemain Manchester United Dapat Nilai Jeblok