Suara.com - Shin Tae-yong belum lama ini mengakui dirinya akan melakukan pembicaraan kontrak baru dengan Ketum PSSI, Erick Thohir. Kabarnya pelatih asal Korea Selatan itu bakal diikat selama tiga tahun ke depan.
Kontrak Shin Tae-yong di timnas Indonesia akan berakhir pada Desember 2023. Namun ia belum mendapatkan sodoran kontrak baru, meski diminta menukangi skuad Garuda di di Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024.
Shin Tae-yong menjelaskan PSSI akan mengumumkan perihal kontraknya. Untuk saat ini, akan dibahas terlebih dahulu antara kedua belah pihak.
"Kalau tidak salah, hal itu akan diumumkan secara resmi," kata Shin Tae-yong seusai latihan Timnas Indonesia di Lapangan A Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023).
"Jadi sedang dalam pembicaraan juga dengan Pak Erick. Jadi tunggu aja," sambung mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.
Menariknya kini muncul kabar bahwa pelatih timnas Indonesia ini akan mendapatkan kontrak baru berdurasi tiga tahun.
Hal itu disampaikan oleh presenter kondang Tio Nugroho via akun X (sebelumnya Twitter). Di kontrak baru itu, ada beberapa target yang juga harus dicapai oleh juru taktik berusia 53 tahun ini.
"Alhamdulilah. Sepertinya kontrak baru Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia akan berdurasi tiga tahun dengan beberapa target tertentu. Bagaimana menurut kalian?" cuitnya.
Kendati begitu sampai berita ini diunggah, masih belum ada keterangan resmi dari PSSI terkait kontrak baru Shin Tae-yong.
Baca Juga: Skuad Gemuk Timnas Indonesia Lawan Brunei Darussalam, Full Team Abroad, Apakah Akan Pesta Gol?
Berita Terkait
-
Punya Tren Positif Hadapi Brunei Darussalam, Sandy Walsh Targetkan Kemenangan untuk Jaga Catatan Kemenangan Skuad Garuda
-
Pahami Kondisi Pemain, Ini Siasat Shin Tae-yong di Latihan Perdana Timnas Indonesia
-
2 Amunisi Baru Shin Tae-yong untuk Piala Asia 2023, Makin Menggila Nih Timnas Indonesia
-
Baru Berkumpul, Timnas Garuda Langsung Persiapan Lawan Brunei Darussalam
-
Profil Nathan Tjoe-A-On, Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bebas Sanksi, Pulga Vidal Siap Mati-matian untuk PSIM Yogyakarta
-
Butuh 8 Tahun untuk Arsenal Sadar, Putus Kerja Sama dengan Sponsor Bermasalah
-
Viral! Belum Kick-Off, Skuat Jepang U-17 Sudah Dipukuli Pemain Korea Utara
-
Gagal Transfer, Cedera Setahun, Twente Kini Ingin Damai dengan Mees Hilgers
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?